Berdasarkan Sistem Informasi Pengelolaan Sampah Nasional (SIPSN), timbulan sampah nasional pada tahun 2023 mencapai 17,027,843.29 (ton/tahun). Sampah sisa makanan menjadi perhatian adalah ampas tahu dan sabut kelapa. Pemanfaatan ampas tahu dan sabut kelapa sebagai bahan baku pembuatan briket bioarang dapat membantu mengatasi permasalahan tersebut. Berdasarkan hal tersebut, peneliti tertarik unt…
Pencemaran udara merupakan masuk atau bercampurnya udara dengan unsur-unsur berbahaya ke dalam atmosfer yang dapat berdampak pada kerusakan lingkungan. Berbagai gangguan kesehatan terjadi akibat polusi udara seperti penyakit kardiovaskular, kanker paru-paru, infeksi saluran pernafasan akut, asma dan berdampak negatif pada hasil kelahiran. Pencemaran udara disebabkan oleh sumber alam seperti let…
Stres merupakan bagian umum dari pengalaman bekerja, sering kali muncul sebagai ketidakpuasan pekerjaan. Stres kerja adalah kondisi emosional yang dirasakan oleh seorang pekerja, mencakup perasaan tidak tenang, cemas, takut, atau gugup. Kondisi ini timbul karena tidak sejalan antara beban kerja atau lingkungan kerja dengan kemampuan atau kepribadian pekerja. Penelitian ini bertujuan untuk me…
Penyebab utama pencemaran udara di Jakarta adalah emisi dari kendaraan bermotor, termasuk di area parkir basement pusat perbelanjaan. Partikel debu PM2,5 dan PM10 menjadi faktor risiko penting dalam terjadinya ISPA pada pekerja. Penelitian ini berjudul “Analisis Konsentrasi PM2,5, PM10, dan Karakteristik Individu dengan Keluhan Gejala Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) pada Petugas Park…
Lalat adalah vektor mekanik yang menyebarkan penyakit seperti demam tifoid, kolera, disentri, infeksi mata dan kulit, serta diare. Lalat hidup berdampingan dengan manusia karena tempat perkembangbiakan dan makanannya mudah ditemukan di lingkungan sekitar manusia. Pengendalian lalat diperlukan di tempat dengan kepadatan tinggi untuk mengurangi risiko penyakit. Pengendalian fisik, seperti menggun…
Alat ukur gula darah non-invasive berbasis internet of things adalah alat pengukur kadar gula darah tanpa menggunakan sampel darah. Alat ini menggunakan cahaya led dan sensor photodiode bpw34 untuk pengukuran. Prinsip kerja alat ini menggunakan prinsip spektroskopi dimana pengukuran didasarkan pada interaksi antara cahaya dengan materi. Bila materi disinari kemungkinan cahaya akan diserap …
Stunting merupakan gangguan yang terjadi pada status gizi anak yang dimana tinggi badan anak tergolong pendek jika dibandingkan dengan usianya. Berdasarkan Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) tahun 2022 prevalensi balita stunting di Jakarta Selatan sebesar 11,9%. Kejadian stunting masih menjadi perhatian yang harus segera ditangani. Puskesmas Grogol Selatan membuat program yaitu KPG. Tuj…
Ekpansi lengkung rahang adalah ekspansi yang dilakukan untuk perawatan gigi yang mengalami crowding akibat kekurangan ruang pada rahang atas. Salah satu alat yang sering digunakan untuk memperbaiki gigi berjejal adalah dengan menggunakan alat ortodonti aktif berupa rapid palatal expander. Komponen aktifnya yaitu screw dapat digunakan untuk memandu pergerakan gigi dan tulang alveolar ke arah sag…
Protein adalah zat gizi makro yang sangat penting bagi manusia. Penentuan mutu protein yang akurat dibutuhkan untuk meningkatkan efisiensi penggunaan protein bagi manusia. Pada tahun 2013, Food and Agriculture Organization (FAO) Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) memutuskan bahwa Digestible Indispensable Amino Acid Score (DIAAS) sebagai metode penentuan mutu protein paling mutakhir menggantikan P…
ABSTRAK Gigi yang schat merupakan salah satu cerminan perilaku hidup schat sescorang. Karies dan penyakit periodontal merupakan faktor utama yang menjadi alasan pencabutan gigi yang berujung pada terjadinya kehilangan gigi. Untuk menggantikan gigi yang hilang dibutuhkan perawatan gigi tiruan. Gigi tiruan dapat dibedakan menjadi dua macam, yaitu gigi tiruan cekat dan gigi tiruan lepasan. Full d…
Resin akrilik merupakan salah satu bahan basis gigi tiruan yang paling banyak digunakan dalam bidang kedokteran gigi sampai saat ini karena keunggulannya seperti estetika yang baik, tidak mengiritasi, tidak beracun, harga yang terjangkau, dan mudah diperbaiki. Namun resin akrilik juga memiliki kekurangan yaitu mudah menyerap air. Minuman herbal yang masih sering dikonsumsi adalah jamu pahitan…
Spirometer adalah alat yang digunakan untuk mengukur volume udara pada paru - paru manusia, spirometer juga berfungsi untuk megukur seberapa banyak udara yang dapat dihirup (inspirasi) dan dihembuskan (ekspirasi) oleh seseorang dalam durasi tertentu, Penelitian ini bertujuan untuk merancang prototype spirometer 2 paramater, yang merupakan alat ukur kekuatan nafas yang digunakan untuk mengukur…
Holter monitor merupakan perangkat portable dan non invasif yang digunakan untuk merekam aktivitas kelistrikan jantung secara kontinu selama 24-72 jam. Pada penelitian ini, alat holter monitor dirancang menggunakan Bluetooth Low Energy untuk kendali tambahan dan transfer data dari alat ke smartphone dan menggunakan backend Appwrite agar data dari alat dapat diakses dari mana saja. Alat holt…
Resin akrilik polimerisasi panas merupakan bahan yang sering digunakan sebagai basis gigi tiruan karena memiliki keuntungan seperti estetik dan harga yang relatif murah. Salah satu sifat merugikan dari resin akrilik polimerisasi panas adalah penyerapan air. Tujuan : Untuk mengetahui penyerapan air basis gigi tiruan polimerisasi panas yang direndam dalam larutan teh hitam dengan kandungan fenol …
Terapi sinar infra merah adalah salah satu jenis terapi dalam bidang ilmu kedokteran fisik dan rehabilitasi yang menggunakan gelombang elektromagnetik infrared dengan karakteristik gelombang adalah panjang gelombang 770nm-1000nm, berada diantara spektrum gelombang cahaya yang dapat dilihat dengan gelombang microwave, dengan tujuan untuk pemanasan struktur muskuloskeletal yang terletak superfisi…
Terapi bekam saat ini sudah beranjak menggunkan metode pengobatan modern yang dilakukan berdasarkan penelitian ilmiah dan berdasarkan pengetahuan dari berbagai aspek.Menggunakan beberapa terapan disiplin ilmu pengetahuan dalam mengobati sebuah penyakit, cara pemeriksaan dan diagnose penyakit pun lebih akurat daripada pengobatan tradisional.Pengobatan modern memiliki sebuah prosedur yang sesuai …
Radiometer adalah alat untuk mengukur intensitas radiasi blue light fototerapi. Kalibrasi fototerapi dilakukan agar mengetahui intensitas radiasi blue light sesuai standar minimum yaitu 4 μW/cm2/nm. Karya tulis ilmiah ini ditujukan untuk membuat alat untuk mengukur intensitas blue light fototerapi dilengkapi dengan penyimpanan pada kartu micro sd. Waktu pengujian dan hasil pengukuran disimpan …
Penyakit hiperbilirubinemia merupakan kondisi yang umum terjadi pada bayi baru lahir, Fototerapi merupakan metode pengobatan hiperbilirubinemia yang memanfaatkan energi cahaya biru. Mengubah bentuk dan struktur bilirubin, mengubah bilirubin indirek menjadi direk sehingga dapat terikat oleh makanan menjadi molekul yang dapat dieksresikan melalui feses. untuk menjaga agar dosis intensit…
Alat terapi elektrostimulator merupakan alat kesehatan yang digunakan untuk terapi dengan cara mengalirkan arus listrik melalui kulit pasien. Arus listrik yang dialirkan ke tubuh manusia menggunakan arus listrik bertegangan rendah dengan frekuensi gelombang faradic bermode continous dan intermitten. Frekuensi yang dapat digunakan yaitu 10Hz, 20Hz, 30Hz, 40Hz, 50Hz, 60Hz, 70Hz, dan 80Hz. Waktu p…
Penelitian ini bertujuan untuk membuat Sistem Manajemen Maintenance Alat Elektromedis (SIMALEM) di PT Energi Medistron untuk menyimpan data inventaris, pemeliharaan, dan laporan kerusakan alat kesehatan secara terpusat. SIMALEM memungkinkan penyimpanan data secara terpusat yang dapat diakses kapan saja, sehingga memudahkan evaluasi kinerja alat kesehatan. Selain itu, sistem ini dirancang agar d…
Status gizi merupakan salah satu indikator keberhasilan pembangunan kesehatan. Saat ini, Indonesia sedang menghadapi masalah (triple burden of malnutrition) yaitu gizi lebih, gizi kurang dan defisiensi mikronutrien. Pada remaja, masalah gizi yang umum ditemukan antara lain adalah pendek, kurus, kegemukan, obesitas dan anemia. Salah satu upaya menanggulangi masalah gizi kurang dapat melalui eduk…
Alat EKG merupakan sebuah instrument medis yang digunakan sebagai alat untuk memperoleh informasi seputar kerja jantung manusia. Alat ini menerjemahkan impuls listrik menjadi grafik yang akan ditampilkan pada display. Alat ini akan dikembangkan menjadi sebuah media pembelajaran EKG agar dapat memudahkan mahasiswa dalam memahami konsep dasar elektrokardiografi, termasuk prinsip dasar pembentukan…
T-Resusitator merupakan sebuah alat resusitator umumnya digunakan untuk neonatal untuk mengatasi bayi baru lahir yang mengalami asfiksia. T-Resusitator menggunakan selang T-Piece dimana konektor selang yang menuju pasien berbentuk T. Dalam merancang alat ini penulis menggunakan mikrokontroler Arduino dengan display LCD 2X16 dengan menggunakan sensor MPX 5700AP. Dalam alat ini setting tekanan pa…
Salah satu kondisi penyakit yang sering terjadi pada bayi baru lahir adalah hiperbilirubinemia atau bayi kuning. Banyak penelitian telah membuktikan bahwa penyakit bayi kuning dapat diobati dengan melakukan phototherapy. Bilirubin dalam darah dapat bereaksi ketika diberi cahaya dengan panjang gelombang 400-520 nm. Perangkat phototherapy dengan menggunakan LED biasanya diletakan pada jarak 30-50…
Timbangan nutrisi adalah sebuah alat penimbang yang dapat mengukur kadar nutrisi pada bahan makanan sehingga dapat membantu dalam pemantauan gizi sehari-hari. Pada Alat ini dapat memberikan informasi mengenai kandungan nutrisi seperti kalori, protein, lemak, dan karbohidrat. Alat ini menggunakan sensor load cell untuk 16 jenis bahan makanan yang meliputi: beras merah, beras putih, kentang, …
Elektrostimulator adalah alat yang menggunakan arus listrik frekuensi rendah yang dapat dimanfaatkan sebagai terapi berbagai macam penyakit yang mempengaruhi sendi, otot, dan syaraf-syaraf. Modul ini dibuat dengan bertujuan untuk alat yang berfungsi sebagai alat terapi yang dapat digunakan untuk keperluan home use. Frekuensi yang digunakan yaitu 10Hz sampai 100Hz dengan kenaikan 10Hz, dan waktu…
Aplikasi smartphone berfungsi sebagai antarmuka pengguna untuk memantau proses terapi. Pengguna dapat melihat data suhu saat ini, dan waktu selama proses terapi dan mendapatkan peringatan jika suhu mencapai batas yang tidak diinginkan. Alat ini menggunakan ESP32 sebagai Mikrokontroler, Heater DC Plate Fleksibel, DS18B20 sebagai sensor suhu, Buzzer sebagai alarm, IRF Mosfet 5305s mengatur arus d…
Electrical Muscle Stimulation (EMS) atau dalam bahasa Indonesia disebut Stimulasi Otot Elektrik adalah teknologi yang menggunakan arus listrik rendah untuk merangsang kontraksi otot secara artifisial. Prinsip kerja EMS didasarkan pada prinsip bahwa impuls elektrik dapat mengaktifkan serat otot dan memicu kontraksi yang mirip dengan apa yang terjadi saat latihan fisik. Dalam merancang alat foot …
Menurut Riskesdas tahun 2018, prevalensi remaja obesitas di Jakarta sebesar 8,3%. Artinya, dari setiap 100 remaja di Jakarta, 8 orang mengalami obesitas. Angka ini lebih tinggi dari prevalensi nasional obesitas pada remaja yaitu 7,3%. Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan produk sup krim “Hilakap” meggunakan kacang hijau, labu siam, dan ikan kakap sebagai alternatif pangan sel…
Penjamah makanan merupakan kunci atau aspek yang sangat perlu diperhatikan dalam menjaga kualitas makanan yang akan dihasilkan karena selama proses pengolahan makanan, penjamah makanan yang melakukan kontak langsung dengan makanan. Oleh karena itu, penjamah makanan harus memperhatikan prinsip higiene yang telah ditetapkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan, sikap, d…
Latar Belakang: Perilaku higiene merupakan hal penting yang perlu diperhatikan karena berkaitan dengan kualitas makanan yang akan disajikan kepada konsumen Tujuan: Mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan perilaku higiene tenaga penjamah makanan, meliputi karakteristik tenaga penjamah makanan berdasarkan umur, jenis kelamin, lama bekerja, tingkat pendidikan terakhir, tingkat pengetahuan…
Berdasarkan Kemenkes, di Indonesia prevalensi tidak biasa sarapan pada anak dan remaja mencapai 16,9%-59% dan pada dewasa 31,2%. Mahasiswa merupakan kelompok umur dewasa muda yang dapat menjadi gemuk apabila tidak sarapan. Menurut riskesdas tahun 2018, prevalensi obesitas di Jakarta mencapai 41,9% lebih tinggi dari rata-rata nasional 21,8%. Mahasiswa Poltekkes Kemenkes Jakarta II memiliki kesib…
“PERBEDAAN PENGETAHUAN DAN SIKAP TENTANG HEPATITIS A SEBELUM DAN SESUDAH DIBERIKAN PENYULUHAN DENGAN MEDIA BOOKLET PADA MAHASISWA TINGKAT 1 JURUSAN GIZI DI POLTEKKES KEMENKES JAKARTA II” V BAB, 95 HALAMAN, 4 GAMBAR, 17 TABEL, 11 LAMPIRAN Latar Belakang : Menurut WHO, di dunia ada 1,4 juta pasien hepatitis setiap tahunnya. Salah satu yang menjadi penyebab Hepatitis A dapat dipengaruhi …
Masa remaja merupakan masa peralihan dari anak-anak ke dewasa. Kelompok usia membutuhkan bimbingan dan pengelaman untuk menuju masa dewasa yang termasuk di dalamnya kematangan mental, emosional, soaial dan fisik. Oleh karena itu, dibutuhkan asupan zat gizi yang cukup. Tidak hanya dari zat gizi makro seperti vitamin dan mineral. Namun, pada masa ini, umumnya gaya hidup (lifestyle) dan kebiasaan …
Anak usia dini merupakan anak yang berada pada usia nol sampai dengan delapan tahun. Pada fase ini merupakan masa emas atau golden age, pada fase ini anak akan mengalami pertumbuhan dan perkembangan yang pesat. Anak sekolah masuk ke dalam salah satu kelompok rentan gizi. Berdasarkan hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) Provinsi DKI Jakarta Tahun 2018 menunjukkan prevalensi anak pendek pada u…
Latar Belakang : Data Riskesdas 2018 menunjukkan gambaran konsumsi pangan masyarakat Indonesia yang belum sesuai dengan pesan gizi seimbang. Terutama para siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang ditemukan memiliki pengetahuan dan sikap negatif terhadap gizi seimbang, berhubungan dengan kurangnya informasi mengenai gizi dan kesehatan menjadi salah satu indikator kurangnya tingkat pengetahuan s…
Anemia terjadi ketika kadar hemoglobin (Hb) dalam darah lebih rendah dari normal, sering disebabkan oleh kurangnya asupan zat besi. Data WHO (2014) menunjukkan prevalensi anemia tinggi di negara berkembang, termasuk di kalangan remaja putri Indonesia. Menurut Riskesdas 2018, 32% remaja Indonesia menderita anemia, dengan prevalensi tertinggi di Provinsi Banten sebesar 37,1%. Pencegahan anem…
Susunan makanan yang dapat mengoptimalkan kesehatan gizi jangka panjang adalah dengan menerapkan pola makan seimbang, beraneka ragam, rendah lemak terutama lemak jenuh dan banyak mengonsumsi sayur dan buah. Berdasarkan Riskesdas tahun 2013 sebanyak 93,5% penduduk Indonesia usia diatas 10 tahun kurang konsumsi sayur dan buah, pada tahun 2018 sebesar 95,5%. data ini menunjukkan adanya peningkatan…
Sarapan pagi merupakan kegiatan makan yang dilakukan sejak bangun tidur sampai dengan pukul 09.00 untuk memenuhi kebutuhan gizi harian tertentu (15-30% kebutuhan gizi) untuk mempunyai hidup yang sehat, dinamis dan efektif. Bagi anak sekolah, sarapan yang cukup terbukti dapat meningkatkan konsentrasi dan daya tahan tubuh selama belajar. Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2010 menyatakan ham…
Anak sekolah merupakan kelompok yang sedang mengalami perkembangan kebutuhan zat gizi, pembentukan kepribadian dan kebutuhan asupan makanan yang meningkat. Berdasarkan hasil analisis dari data sekunder Riskesdas 2010 diketahui bahwa dari 35.000 anak usia sekolah di Indonesia menunjukkan hampir 44,6% anak yang sarapan hanya memperoleh asupan energi kurang dari 15% kebutuhan harian. Penelitian in…
Konsumsi gula, garam, dan lemak memiliki manfaat bagi tubuh, namun jika berlebihan dapat membahayakan kesehatan.Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan pre ekspremental. one Group Pretest and postest Design. Populasi yang diteliti pada penelitian ini yaitu dewasa muda umur 18-40 tahun di karang taruna Jakarta Barat. Jumlah anggota karang taruna yang menjadi responden adalah sebanya…
Mengonsumsi buah dan sayuran merupakan salah satu pesan kunci dalam panduan gizi seimbang untuk mencapai gaya hidup yang sehat. Menurut data Riskesdas 2013 didapatkan individu berusia di atas 10 tahun mengonsumsi jumlah sayur dan buah belum sesuai anjuran. Pada tahun 2018 proporsi rata-rata perilaku konsumsi sayur dan buah di DKI Jakarta mencapai 95,1%. Saat ini dengan pesatnya perkembangan t…
Sayuran dan buah-buahan merupakan sumber berbagai serat, vitamin, dan mineral. Berdasarkan data Riskesdas tahun 2018, kurang konsumsi sayur dan buah umur ≥5 tahun sebesar 95,5%. Dampak kurang sayur dan buah antra lain, risiko sembelit (konstipasi), penurunan kekebalan tubuh, gangguan penglihatan mata, dan peningkatan risiko obesitas. Media penyampaian pesan yang mudah diterima oleh anak sekol…
Dewasa ini aktivitas fisik selain dibutuhkan untuk menjaga status gizi normal, juga diperlukan untuk menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh. Prevalensi gemuk pada remaja umur 13-15 tahun di kota Tangerang Selatan menempati urutan ke dua terbesar di Provinsi Banten yaitu sebesar 15,1% pada tahun 2010 setelah kota Tangerang. Status gizi yang tidak normal pada remaja jika dibiarkan tanpa penang…
Anak usia sekolah di Indonesia memiliki masalah gizi yang cukup kompleks, diantaranya yaitu sangat pendek, pendek, kurus, gemuk, serta obesitas. Beberapa faktor yang dapat memengaruhi masalah gizi diantaranya yaitu pola makan atau kebiasaan makan dan kebersihan diri. Aturan mengenai pola makan dan kebersihan diri pada anak usia sekolah di Indonesia tercantum dalam pesan gizi seimbang anak usia …
Konsumsi dan kebiasaan jajan anak turut mempengaruhi kontribusi dan kecukupan energi dan zat gizinya yang berujung pada status gizi anak. Makanan jajanan yang dijual di luar sekolah pada umumnya telah terkontaminasi oleh udara kotor, sehingga hygiene dan sanitasinya kurang terjaga. Hal tersebut dapat mengakibatkan saluran pencernaan anak terganggu dan efek terburuknya dap…
Kebiasaan pola makan dan gaya hidup seperti budaya barat dapat mempengaruhi asupan gizi dan menimbulkan penyakit degeneratif pada remaja. Kurangnya pengetahuan mengenai konsumsi gula, garam dan lemak mempengaruhi sikap dan tindakan dalam pemilihan makanan. Penelitian ini bertujuan untuk menilai perbedaan pengetahuan, sikap dan tindakan konsumsi gula, garam dan lemak sebelum dan sesudah penyuluh…
Hipertensi merupakan salah satu penyakit tidak menular yang memiliki angka kematian tinggi pada lansia di Indonesia. Berdasarkan Riskesdas 2018, prevalensi hipertensi di Indonesia pada usia ≥ 45 tahun lebih dari 45,32%. Berdasarkan data pemeriksaan tekanan darah lansia di Posbindu Damar wulan, 36,36% lansia menderita hipertensi. Leaflet dapat memudahkan lansia dalam menerima informasi karena …
Rata-rata konsumsi air putih anak-anak usia 10-12 tahun yaitu 1.3 liter/hari, masih kurang dari jumlah yang dianjurkan yaitu 1.8 liter/hari atau setara dengan 8 gelas perhari. Kurangnya pengetahuan, sikap dan motivasi tentang konsumsi air putih dapat memberikan peluang untuk tidak memperhatikan asupan air putih. Penelitian ini bertujuan untuk menilai perbedaan pengetahuan, sikap dan motivasi …
Anak usia sekolah merupakan kelompok rawan gizi yang perlu diperhatikan asupan gizinya untuk masa pertumbuhan dan perkembangan, salah satunya dalam mengonsumsi sayur dan buah. Berdasarkan Survei Kesehatan Indonesia (SKI) 2023, proporsi kurang konsumsi sayur dan buah masyarakat Indonesia pada penduduk ≥5 tahun sebesar 96,7%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan pengetahuan, sika…