DIPLOMA III JURUSAN GIZI POLTEKNIK KESEHATAN KEMENKES JAKARTA II KEMENTERIAN REPUBLIK INDONESIA Tugas Akhir, Juli 2023 ABSTRAK SITI HADINIAH “ANALISIS BIAYA SISA MAKAN SIANG PADA MAKANAN LUNAK PASIEN RAWAT INAP KELAS III DI RSUD PASAR REBO JAKARTA TIMUR TAHUN 2023” xiv, V BAB, 80 Halaman, 5 Gambar, 28 Tabel, 8 Lampiran, 8 Persamaan Sisa makan merupakan permasalahan yang sering d…
Rumah Makan adalah setiap tempat usaha komersil yang ruang lingkup kegiatannya menyediakan makanan dan minuman untuk umum di tempat usahanya. Higiene sanitasi merupakan suatu upaya untuk mengendalikan faktor risiko terjadinya kontaminasi terhadap makanan, baik yang berasal dari bahan makanan, orang, tempat dan peralatan agar aman untuk dikonsumsi. Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahu…
Tumbuh kembang anak usia sekolah yang optimal tergantung dari pemberian nutrisi dengan kualitas dan kuantitas yang baik serta benar. Salah satu indikator pengukur keberhasilan kegiatan katering tersebut dapat dilihat dari daya terima, persepsi cita rasa serta berapa banyak asupan yang diterima melalui makan siang yang disiapkan oleh katering sekolah. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui ga…
Perubahan pola hidup dapat mengubah pola makan anak remaja, dimana teknologi yang semakin maju menjadikan restoran cepat saji berkembang dengan pesat, sehingga dapat memudahkan remaja dalam memperoleh makanan cepat saji yang mereka inginkan. Remaja cenderung tidak teratur dalam memilih makanan dan kebiasaan makan sehingga dapat menyebabkan terjadinya permasalahan gizi pada remaja. Penelitian in…
Pemenuhan/penyajian makanan yang optimal dari aspek cita rasa dan pelayanan makanan sangat diperlukan untuk peningkatan asupan makan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran tingkat kepuasan pelayanan makanan biasa dan lunak pada pasien kelas III di RSUD Ciawi Bogor dilihat dari cita rasa dan pelayanan makanan. Penelitian dilakukan di RSUD Ciawi Bogor. Bersifat deskritif analitik den…
Berdasarkan Data Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) pada tahun 2018 Indonesia memiliki prevalensi hipertensi sebesar 34,11%. Berdasarkan Riskesdas tahun 2013 dan 2018 prevalensi hipertensi di Provinsi DKI Jakarta meningkat dari 20% menjadi 33,43%. Salah satu faktor pemicu hipertensi adalah konsumsi natrium. Konsumsi natrium yang berlebih menyebabkan tubuh meretensi cairan yang dapat meningkatkan…
Keberhasilan penyelenggaraan makanan sering ditentukan dari perencanaan menu yang disajikan, sehingga pentingnya perencanaan menu sebelum dilakukan penyelenggaraan makanan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran perencanaan menu dan asupan zat gizi pada makan siang yang disajikan katering. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif yang menggunakan …
Menurut Riskesdas 2018, prevalensi hipertensi berdasarkan pengukuran pada penduduk usia 18 tahun sebesar 34,1%, tertinggi di Kalimantan Selatan (44,1%) dan terendah di Papua (22,2%). Hipertensi terjadi pada kelompok usia 31-44 tahun (31,6%), 45-54 tahun (45,3%), 55-64 tahun (55,2%). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran asupan energi, lemak, natrium, dan status gizi terhadap tekanan d…
Status gizi adalah keadaan tubuh sebagai akibat dari konsumsi makanan dan penggunaan zat- zat gizi yang dibedakan menjadi status gizi kurang , gizi baik , gizi lebih dan obesitas. Status gizi seseorang dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti asupan makan, pola makan , aktivitas fisik, tingkat pengetahuan , sosial , hingga budaya. Berdasarkan Riskesdas 2018 secara nasional masalah gemuk pada a…
Perlindungan masyarakat dari peredaran pangan yang tidak aman merupakan jaminan yang harus diberikan kepada konsumen. Keamanan pangan di Indonesia masih menjadi masalah yang perlu diselesaikan, karena itu penanganan masalah keamanan pangan tidak hanya berfokus pada penanggulangan dampaknya, tetapi juga perlu dilakukan edukasi kepada masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi perbed…
Standar Pelayanan Minimal (SPM) Rumah Sakit ialah ketentuan tentang jenis dan mutu pelayanan dasar yang merupakan urusan wajib daerah yang berhak diperoleh setiap warga secara minimal. Satu dari ruangan atau instalasi yang termasuk dalam standar pelayanan itu ialah Instalasi Pemeliharaan Sarana Rumah Sakit pada Pelayanan Elektromedik. Terdapat tiga Indikator pelayanan adalah Kecepatan Waktu Men…
Kebiasaan konsumsi makanan jajanan tidak aman akan beresiko terserang penyakit. Berdasarkan Laporan Kasus Keracunan Nasional Tahun 2019, pada tingkat pendidikan SD terdapat 872 kasus keracunan. Faktor yang mempengaruhi pemilihan makanan yaitu persepsi, sikap, kepercayaan, nilai dan motivasi, pengetahuan dan keterampilan, norma sosial dan budaya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbedaan …
Tingkat kepuasan kualitas makan menjadi salah satu indikator keberhasilan penyelenggaraan makanan dapat dilihat dari sisa makan dalam jumlah sedikit dan dapat memengaruhi tingkat pemenuhan energi, zat gizi makro, dan zat gizi mikro warga binaan pemasyarakatan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan tingkat kepuasan dan sisa makan siang warga binaan pemasyarakatan dengan tingkat pemenuh…
Stres dapat terjadi pada berbagai tingkat usia dan pekerjaan, termasuk mahasiswa dan terutama terjadi pada mahasiswa tahun pertama. Stres yang tidak dimanajemen dengan baik dapat memberikan dampak negatif terhadap perilaku makan seperti emotional eating, baik mengurangi asupan maupun melebihi asupan yang dapat memengaruhi status gizi mahasiswa. Masalah ini juga dapat terjadi pada mahasiswa gizi…
Remaja merupakan masa peralihan antara kehidupan anak menuju dewasa. Remaja akan mengalami perubahan yang lebih cepat seperti perubahan bentuk fisik berupa perubahan bentuk tubuh yang diikuti dengan perubahan hormonal, emosional, dan kognitif. Perubahan bentuk tubuh ini akan membuat remaja perempuan tidak puas akan bentuk tubuhnya dibandingkan dengan laki-laki. Hal ini dapat menyebabkan terjadi…
Makanan merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia yang sangat penting untuk dapat melangsungkan kehidupan dengan baik. Oleh karena itu kualitas makanan baik secara fisik, kimiawi maupun bakteriologis harus selalu dipertahankan. Kualitas makanan yang dibuat oleh pekerja harus senantiasa terjamin setiap saat agar makanan tersebut terhindar dari penyakit atau gangguan kesehatan salah satu satu …
Daya terima makanan yang rendah akan mempengaruhi sisa makanan. Adanya sisa makanan dapat dipengaruhi oleh tingkat kepuasan dan persepsi seseorang Tujuan penelitian ini adalah mengetahui apakah ada hubungan persepsi penyajian makanan dan tingkat kepuasan makan siang dengan daya terima makanan mahasiswa PKN STAN. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif analitik dengan desain cross-secti…
Prevalensi berat bayi lahir rendah (BBLR), dan ibu hamil kekurangan energi kronik (KEK) di Indonesia adalah sebesar 6,2%, dan 17,3% (Riskesdas, 2018). Pada tahun 2020 di Jakarta Utara sebanyak 259 bayi yang dilahirkan adalah BBLR (Laporan Profil Kesehatan DKI Jakarta, 2020). Pertumbuhan janin sangat dipengaruhi oleh status gizi ibu selama kehamilan, ibu hamil yang mengalami KEK disebabkan karen…
Osteoporosis merupakan penyakit tidak menular yang masih menjadi permasalahan di Indonesia. Osteoporosis menduduki peringkat kedua, di bawah penyakit jantung sebagai masalah kesehatan utama dunia. Di Indonesia osteoporosis sudah mencapai 19,7% dari populasi. Kalsium dan fosfor sama-sama berperan dalam pembentukan tulang. Ketika tulang tidak mendapatkan asupan kalsium dan fosfor yang cukup, ma…
Penyelenggaraan makanan merupakan serangkaian kegiatan yang meliputi seluruh kegiatan input, proses, dan output dari penyelenggaraan makan itu sendiri. Masalah gizi yang sering terjadi pada remaja umumnya adalah disebabkan oleh pola makan yang kurang tepat. Masalah gizi pada remaja muncul karena perilaku gizi yang salah yaitu ketidakseimbangan antara asupan gizi yang dikonsumsi dengan …
Latar Belakang: Tingkat kepuasan para santri menjadi indikator keberhasilan penyelenggaraan makanan di pesantren yang berdampak pada asupan makan para santri yang akan mempengaruhi tingkat pemenuhan energi, zat gizi makro, zat besi, dan vitamin C santri. Tujuan: Mengetahui Hubungan Tingkat Kepuasan dan Asupan Makanan dengan Tingkat Pemenuhan Energi, Zat Gizi Makro, Zat Besi, dan Vitamin C Santr…
Perencanaan HACCP di institusi penyelenggaraan makanan seperti katering, rumah sakit, retail. mengikuti perencanaan HACCP di industri pangan. HACCP di industri pangan relatif lebih sedikit dan berbeda dengan di institusi penyelenggaraan pangan karena beragamnya menu yang dimiliki institusi penyelenggaraan makanan. Atas dasar tersebut, FDA menganjurkan HACCP di institusi penyelenggaraan pangan t…
Penyakit tidak menular seperti hipertensi merupakan masalah kesehatan global dan mengalami peningkatan setiap tahun. Prevalensi hipertensi di Indonesia berdasarkan Riset Kesehatan Dasar RISKESDAS 2018 mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Penderita hipertensi cenderung lebih tinggi pada usia dewasa dibandingkan dengan usia lanjut. Penelitian bertujuan untuk menghasilkan biskuit “Kubull…
Anemia merupakan masalah gizi nasional di Indonesia, prevalensinya meningkat 13,6% dari tahun 2013-2018 pada remaja kelompok umur 15-24 tahun. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan keripik bawang “Tilobu” dengan formulasi tepung: hati ayam, daun kelor, dan biji labu kuning sebagai alternatif camilan sumber zat besi, betakaroten, dan seng. Jenis penelitian ini adalah eksperimen dengan …
Berdasarkan Hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) prevalensi hipertensi terus meningkat hingga pada tahun 2018 mencapai sebesar 34,11%. Pengendalian non-farmakologis seperti meningkatkan penggunaan bahan makanan sumber kalium dapat menjadi salah satu alternatifnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian ubi jalar merah terhadap tekanan darah pada penderita hipertensi. Pe…
Latar Belakang: Sisa makanan dapat menyebabkan adanya biaya yang terbuang dengan sia-sia dan dapat mengakibatkan pasien kehilangan zat gizi selama dirawat di rumah sakit sehingga proses penyembuhan penyakit akan terganggu. Tujuan: penelitian ini bertujuan untuk menganalisis biaya dan asupan zat gizi pada sisa makan pagi, siang dan malam pasien kelas III RS Polri Kramat Jati. Metode: Desain pe…
Berdasarkan Peraturan Menteri Kesehatan Rakyat Indonesia No. 25 Tahun 2014 masa remaja merupakan suatu masa peralihan dari anak-anak menuju dewasa, hal ini terjadi dari usia 10-18 tahun dan belum menikah. Pada masa remaja terjadi pematangan fungsi-fungsi pada organ tubuh disebabkan peningkatan pertumbuhan dan perkembangan. Masa remaja sangat membutuhkan makanan yang berkualitas untuk mencapai…
Usia 3 tahun merupakan periode yang kritis dan penting karena merupakan dasar kesehatan sepanjang hidup. Gizi pada usia tersebut sangat penting sebagai upaya untuk meningkatkan kelangsungan hidup dan kualitas hidup anak. Banyak hal yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kualitas kesehatan anak antara lain, pemberian Air Susu Ibu (ASI) secara eksklusif dan imunisasi dasar lengkap. Prevalensi gi…
World Health Organization (WHO) menyebutkan Lebih dari 340 juta anak dan remaja berusia 5-19 tahun mengalami kelebihan berat badan atau obesitas pada tahun 2016. Prevalensi kelebihan berat badan dan obesitas diantara anak-anak dan remaja berusia 5-19 tahun telah meningkat dari hanya 4% pada tahun 1975 menjadi lebih dari 18% pada tahun 2016. Menurut Riset Kesehatan Dasar tahun 2018 (Riskesdas …
Remaja gemar mengonsumsi jajanan. Saat memilih jajanan, tidak sedikit dari mereka yang tidak memperhatikan keamanannya. Berdasarkan survey yang dilakukan oleh BPOM tahun 2020 yaitu sebanyak 66 sampel (17,55%) jajanan sekolah tidak memenuhi syarat standar mutu dan kemanan pangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan pengetahuan dan tindakan tentang jajanan sehat sebelum dan sesud…
Berat bayi lahir merupakan salah satu indikator kesehatan dalam kualitas hidup selama dikandungan dan tumbuh kembang anak hingga dewasa. Berat bayi lahir dapat dipengaruhi oleh faktor seperti malnutrisi selama kehamilan, komplikasi kehamilan, karakteristik ibu, dan frekuensi pemeriksaan antenatal care (ANC). Tujuan penelitian mengetahui gambaran karakteristik ibu (usia, paritas, tingkat pendidi…
Tekanan darah tinggi merupakan penyakit tidak menular yang mematikan. Biasa disebut sebagai “the silent killer” karena tidak memiliki gejala yang muncul pada seseorang. Berdasarkan data Riskesdas tahun 2013, prevalensi hipertensi di Indonesia sebesar 25,8% dan meningkat pada tahun 2018 menjadi 34,1%. Sebagian besar negara yang sudah melakukan penelitian menunjukkan peningkatan prevalensi hi…
A typical image of the Thorax CT Scan as a sign of the early stages and development of Covid- 19 is the finding of Ground Glass Opacities (GGO). GGO is an insignificant increase in the density of the lungs without occlusion of blood vessels and bronchi. In mild cases, GGO tends to be difficult to identify and requires high-resolution CT scanning. In this study, we intend to improve the reso…
Penelitian ini membahas pengaruh variasi exposure index atau indeks paparan (EI) terhadap penilaian kualitas citra subjektif pada pemeriksaan radiografi lumbosacral. Metode yang digunakan pada penelitian bersifat deskriptif kuantitatif yang dilalukan dengan pengisian kuisioner serta perhitungan dosis radiation output. Lalu untuk menarik kesimpulan dilakukan uji stastik visual grading analysi…
Data dari International Labour Organization (ILO) menyebutkan bahwa sebanyak dua juta pekerja meninggal dunia karena kecelakaan kerja hampir setiap tahunnya yang disebabkan oleh faktor kelelahan kerja. Penelitian tersebut menyatakan dari 58.115 sampel, 32,8% atau sekitar 18.828 sampel menderita kelelahan kerja. Faktor penyebab terjadinya kelelahan sangat bervariasi yang dipengaruhi oleh faktor …
Status gizi sebelum hamil dan pertambahan BB selama hamil mempengaruhi proses persalinan dan status kesehatan bayi yang dilahirkan. Hasil penelitian menunjukkan adanya kesenjangan, Prihananto ( 2007 ) menyimpulkan pangan fortifikasi tidak berhubungan bermakna dengan pertambahan BB ibu hamil, Damayanti (2016) menunjukkan pemberian makanan tambahan lokal yang diantar ke rumah setiap hari sert…
Manajemen Pelayanan Gizi Masyarakat (MPGM) merupakan salah satu kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) yang pelaksanaannya dilakukan di tingkat puskesmas, pelayanan gizi masyarakat (program gizi) dan mempelajari proses penyelenggaraan makanan yang ada diwilayah Puskesmas. Pelayanan gizi di Puskesmas terdiri dari kegiatan pelayanan gizi di dalam gedung dan di luar gedung.Pelayanan g…
xii, V BAB, 100 Halaman, 27 Tabel, 6 Lampiran. Masalah gizi khususnya stunting, menghambat pertumbuhan anak dengan dampak negatif yang akan berlangsung dalam kehidupan selanjutnya. Menurut data Riskesdas tahun 2013, masalah stunting pada balita masih cukup serius, dengan angka nasional 37,2%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan karakteristik ibu dan anak terhadap kejadian stunti…
Dispepsia merupakan sindrom dengan gejala rasa nyeri pada gastrointestinal bagian atas, perut kembung, nyeri epigastrium/ulu hati, rasa cepat kenyang, mual dan muntah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil dan karakteristik penggunaan obat dispepsia di Klinik Icon 8 BSD tahun 2021 berdasarkan usia, jenis kelamin, pendidikan, pekerjaan, menifestasi klinik, golongan obat, variasi…
ABSTRACT Severe acute respiratory syndrome coronavirus-2 (SARS-nCoV-2) the cause of Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) was first discovered in Wuhan in December 2019, has spread throughout the world. Each country tries to develop treatment protocol guidelines following the latest research developments to increase the cure rate due to the absence of standard guidelines. The purpose of this res…
Penuaan kulit yang ditandai dengan adanya kerutan dan berkurangnya kelembaban kulit akibat paparan sinar matahari dapat dicegah dengan menggunakan sediaan tabir surya. Krim tabir surya kombinasi ekstrak tongkol jagung dan ekstrak biji kopi robusta memiliki aktifitas antioksidan kuat dan perlindungan ekstra, sehingga berpotensi sebagai anti-aging. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivi…
Kurangnya pengetahuan dan informasi yang disampaikan kepada masyarakat terkait penggunaan obat yang baik dan benar dapat mengakibatkan kesalahan dalam membeli, mengkonsumsi, menyimpan dan membuang limbah obat dapat terjadi. Kesalahan dalam penggunaan obat dapat menyebabkan kerugian baik bagi masyarakat maupun bagi lingkungan. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan…