Buku Ajar
Survey Konsumsi Pangan
Info. Bahasan
Pemahaman cara melakukan survei konsumsi pangan untuk individu, keluarga dan kelompok populasi adalah dalam rangka untuk penilaian konsumsi pangan (kualitatif dan kuantitatif) terkait status gizi. Pemaparan dimulai dari pentingnya estimasi makanan untuk menilai kandungan gizi dalam satuan penukar, dilanjutkan dengan menilai asupan makanan individu, keluarga dan institusi melalui berbagai metode seperti: food weighing, food recall, foodrecord, food frequency questionnaire, dan dietary history. Ruang lingkup materi pada Bab 1 ini adalah berisi pengantar untuk memahami Survei Konsumsi Pangan (SKP), yang berisi tentang pengertian konsumsi pangan, tujuan survei konsumsi pangan, sasaran survei konsumsi pangan dan juga dijelaskan berbagai metode dalam pelaksanaan survei konsumsi pangan. Agar dapat dipahami dengan mudah maka materi disajikan menjadi dua bagian yaitu: Topik 1 : Pengertian, Tujuan dan Sasaran Survei Konsumsi Pangan. Topik 2 : Berbagai Metode Survei Konsumsi Pangan.
Tidak tersedia versi lain