Karya Tulis Ilmiah
PENGARUH PENYULUHAN MENGGUNAKAN VIDEO ANIMASI TERHADAP PENGETAHUAN GIZI KURANG MURID KELAS V SDN PERWIRA III KOTA BEKASI
Gizi kurang adalah kekurangan bahan-bahan nutrisi seperti protein, karbohidrat, lemak, dan vitamin yang dibutuhkan oleh tubuh. Penggunaan video animasi sebagai sarana penyuluhan kesehatan memiliki kelebihan dalam hal memberikan visualisasi yang baik sehingga memudahkan proses penyerapan pengetahuan. Mengetahui pengaruh penyuluhan melalui video animasi terhadap pengetahuan murid kelas V di SDN Perwira III kota bekasi terkait gizi kurang. Penelitian ini dilakukan dengan desain Quasi Eksperiment One Group Pretest-Postest dengan pengambilan sampel secara simple random sampling yaitu didapatkan sampel sebanyak 59 orang. Pengambilan data karakteristik responden berupa jenis kelamin dan usia. Responden berjenis kelamin laki-laki sebesar 50,8% dengan rerata usia responden yaitu 11 tahun. Pengambilan data pengetahuan diperoleh dengan pengisian kuesioner. Terjadi peningkatan nilai rata-rata pengetahuan responden sebelum diberikan penyuluhan adalah 61,2 dan meningkat setelah diberikan penyuluhan menjadi 83,4. Data diolah menggunakan uji Wilcoxon Signed Rank Test. Terdapat pengaruh pengetahuan sebelum dan sesudah diberi penyuluhan dengan media video animasi p = 0,001 ( p < 0,05 ).
Tidak tersedia versi lain