Jurnal
PENINGKATAN PENGETAHUAN TENTANG KOSMETIK DAN ALAT KESEHATAN YANG AMAN DI SMKN 57 JAKARTA
Di zaman yang modern, masyarakat dapat dengan mudah menemukan berbagai jenis
kosmetik dan alat kesehatan mulai dari kosmetik yang digunakan untuk merias wajah,
memutihkan wajah, mempertahankan bau badan sampai cara yang aman dan nyaman
menghadapi masa-masa menstruasi. Kebanyakan masyarakat membeli kosmetik tanpa
mengetahui kandungan apa saja yang terdapat dalam kosmetik tersebut. Padahal tidak semua
merk kosmetik berbahan dasar aman. Sebagai bentuk pengamalan Tri Darma Perguruan
Tinggi, Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Jakarta II Program Studi Diploma III
Analisis Farmasi dan Makanan melaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat
(PKM) dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya pemilihan kosmetik
dan alat kesehatan yang aman dan benar pada siswa SMKN 57 Jakarta. Metode yang
digunakan dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah ceramah. Kegiatan
dilaksanakan secara daring dan tindak lanjut kegiatannya adalah evaluasi kegiatan serta
pembuatan laporan kegiatan. Hasil pre dan post test menunjukkan 40 siswa mengalami
peningkatan nilai post test, serta masing-masing 6 siswa mengalami penurunan dan tidak
mengalami kenaikan nilai post test. Namun demikian, PKM ini memberikan peningkatan
pengetahuan siswa terhadap alat kesehatan serta kosmetik yang aman (p
Tidak tersedia versi lain