Skripsi
Uji Efektifitas Penggunaan Larva Black Solder Fly Terhadap Pengolahan Sampah Pasar Menjadi Kompos Di Pasar Tebet Timur Jakarta Selatan Tahun 2021
Berdasarkan data Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Sistem Infomasi Pengelolaan Sampah Nasional (SIPSN) Timbulan Sampah Provinsi DKI Jakarta Kota Tahun 2020 sebanyak 2,562,529.79 TON sampah dengan komposisi sampah terbanyak yaitu sisa makanan (45.43%). Larva lalat BSF dapat dengan sangat cepat mengkonversi bahan organik segar menjadi kompos dan biomassa kaya protein dan lemak. Dengan pengurangan material (basis total
padatan) sekitar 70% untuk kedua rezim, sistem pengomposan BSF berkelanjutan ini memiliki pengurangan limbah yang tinggi dibandingkan dengan yang telah dilaporkan sebelumnya, berkisar antara 40-55%.
Maka peneliti tertarik untuk melakukan uji efektifitas penggunaan larva Black Soldier Fly. Peneliti ingin mengetahui kemampuan Black Soldier Fly terhadap efektifitas pengomposan sampah menjadi kompos dan mengetahui perbedaan kemampuan larva Black Soldier Fly dalam mendekomposisi sampah organik Berupa : buah-buahan, sayursayuran dan sisa Ikan dan melihat berapa penurunan sampah dari setiap sempah organik untuk membandingkannya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan larva BSF dalam lama waktu mendekomposisi sampah organik menjadi kompos khususnya untuk sampah buahbuahan, sayur-sayuran dan sisa Ikan di pasar.
Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampah organik buah-buahan, sayur-sayuran dan sisa Ikan dengan berat masing-masing sampah sebanyak 5 kg. Serta telur BSF sebanyak 15 gram. Jenis penelitian yang dilakukan bersifat uji coba atau eksperimen yaitu uji coba pembuatan kompos berbahan dasar sampah organik yaitu buahbuahan, sayur-sayuran dan sisa Ikan yang di dapatkan dari pasar. Lokasi penelitian ini dilakukan di Dipo Tebet Barat Jakarta Selatan. Waktu penelitian, dilaksanakan pada April - Mei tahun 2021 Dari hasil penelitian lama waktu pengomposan sampah sayur selama
16 hari dan sampah buah dan sisa ikan selama 20 hari, pada kematangan sampah sayur dan buah telah menjadi kompos matang kompos sisa ikan tidak matang sesuai dengan SNI 19-7030-2004, suhu, pH dan kelembaban kompos sampah dari sampah sayur, buah dan sisa ikan sudah memenuhi persyaratan SNI 19-7030-2004, efektifitas larva Black Soldier Fly dalam mendekomposisi sampah sayur-sayuran, buah-buahan dan sisa ikan, pada sampah sayur lah larva Black soldier fly yang efektif dengan penurunan berat sampah 84% sudah sesuai dengan teori yang di kemukakan oleh (diener 2010)
Tidak tersedia versi lain