Karya Tulis Ilmiah
Studi Deskriptif Kualitas Mikrobiologi Linen di Unit Laundry Rumah Sakit X Jakarta Tahun 2025
Rumah Sakit X merupakan rumah sakit pusat nasional tipe A di DKI Jakarta dengan kapasitas total sekitar 1.171 tempat tidur. Tingginya tingkat hunian menuntut ketersediaan linen yang tidak hanya bersih secara fisik tetapi juga memenuhi standar mikrobiologis untuk mencegah risiko infeksi nosokomial. Oleh karena itu, Unit Laundry memegang peranan krusial dalam rantai Pencegahan dan Pengendalian Infeksi (PPI), di mana setiap prosesnya harus berjalan sesuai standar yang berlaku.rnPenelitian dengan judul “Studi Deskriptif Kualitas Mikrobiologi Linen di Unit Laundry Rumah Sakit X Jakarta Tahun 2025” telah dilakukan oleh penulis untuk mendapatkan gambaran objektif mengenai kualitas linen bersih. Penelitian ini meliputi evaluasi hasil pemeriksaan Angka Lempeng Total (ALT) kuman pada linen bersih dan analisis terhadap faktor-faktor yang memengaruhinya, yang terdiri dari sumber kontaminasi awal (tingkat kekotoran dan pemilahan linen), proses pencucian (sumber air, suhu, dan bahan kimia), serta kondisi sarana dan lingkungan laundry.rnKesimpulan yang diperoleh setelah penelitian adalah kualitas mikrobiologi linen bersih di Rumah Sakit X sudah memenuhi syarat baku mutu yang diatur dalam Permenkes No. 7 Tahun 2019. Meskipun penanganan kontaminasi awal dan parameter disinfeksi termal telah berjalan baik, penyebab utama resiko kontaminasi teridentifikasi pada tahap awal proses pencucian. Ditemukan bahwa air yang digunakan untuk siklus pembilasan terkontaminasi bakteri Total Coliform, sehingga bisa menyebabkan terjadinya rekontaminasi pada linen yang telah steril.rnSaran yang diajukan adalah pihak manajemen rumah sakit perlu melakukan remediasi segera terhadap sistem penyediaan air bersih dan unit laundry menerapkan sistem pengolahan air di titik penggunaan (misalnya filter mikrobiologis atau UV) untuk siklus pembilasan akhir sebagai solusi jangka pendek.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain