Karya Tulis Ilmiah
Pembuatan Maryland Bridge All Porcelain Metode CAD/CAM dengan Kombinasi Gingiva Porcelain pada Kasus Kehilangan Gigi 22 (Studi Model)
Kehilangan gigi memiliki dampak pada kehidupan seperti mengunyah, berbicara,
dan penampilan. Dengan adanya kasus kehilangan gigi, seorang penderita
kehilangan gigi membutuhkan restorasi gigi tiruan untuk memperbaiki fungsi
pengunyahan serta faktor estetika. Maryland bridge merupakan gigi tiruan cekat
yang preparasinya meliputi daerah proksimal dan lingual dengan pengambilan
enamel yang sedikit. Pilihan bahan yang memiliki sifat mekanis yang baik yaitu
Zirconia, Fabrikasi Zirconia sering menggunakan metode CAD/CAM. Gingiva
porcelain merupakan restorasi untuk memperbaiki fungsi estetis gingiva yang
mengalami penurunan atau hilang.Tujuan dari penulisan karya tulis ilmiah ini
adalah untuk mengetahui prosedur pembuatan Maryland bridge all porcelain
metode CAD/CAM kombinasi gingiva porcelain dengan Metode Studi Model
untuk mempelajari kesulitan dan solusi dalam pembuatan maryland bridge.
Pembahasan dalam pembuatan maryland bridge all porcelain metode CAD/CAM
kombinasi gingiva porcelain. Penerimaan model studi, pembuatan model kerja,
scanning, design, nesting, milling, sintering, fitting, build up gingiva, sintering,
glazing. Hasil yang diperoleh, lengkung rahang sesuai, fitting baik, gingiva
porcelain baik, protesa halus, dan mengkilap. Kesimpulan pembuatan maryland
bridge all porcelain metode CAD/CAM kombinasi gingiva porcelain harus
dikerjakan dengan teliti dan hati-hati pada saat fitting.
Kata kunci : Gigi Tiruan Cekat, Maryland Bridge, Zirconia, CAD/CAM, Gingiva
Porcelain
Tidak tersedia versi lain