Skripsi
Pengaruh Frekuensi Walkie Talkie Terhadap Alat Telemetri Elektrokardiograf
ABSTRAK
Mutiara Ayu Az-Zahra, “Pengaruh Frekuensi Walkie Talkie terhadap Alat Telemetri
Electrokardiograf” dibawah bimbingan Ir. H. Andy Sambiono, M.Kes 2018, xv + 39 halaman +
daftar pustaka + lampiran.
Elektrokadiograf merupakan alat yang dipergunakan untuk mendeteksi sinyal biolistrik jantung
dan menghasilkan rekaman berupa grafik pada kertas perekam. Aktivitas listrik tersebut didapat
dengan menggunakan elektroda di kulit yang dihubungkan dengan kabel ke mesin EKG.
Sangat cepatnya perkembangan teknologi pada bidang alat kesehatan sehingga memudahkan
dalam melakukan pelayanan kesehatan. Salah satunya alat Telemetri Elektrokardiograf. Alat ini
digunakan untuk mengetahui kelistrikan pada jantung yang menggunakan sistem wireless yaitu Radio
Frekuensi. Sinyal RF merupakan mgelombang elektromagnetik yang digunakan oleh sistem
komunikasi untuk mengirim informasi melalui udara dari satu titik ke titik lain.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh terhadap hasil grafik
pada Telemetri Elektrokardiograf dan jarak terjauh yang mempengaruhi hasil pada Telemetri
Elektrokardiograf. Radio Frekuensi yang digunakan yaitu Radio Frekuensi Walkie Talkie.
Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan data primer, kemudian data-data hasil
pengukuran dihitung. Kesimpulan dari hasil perbandingan pengambilan data yaitu tidak berpengaruh
secara signifikan tetapi memang mempunyai dampak terhadap hasil output.
Kata kunci : Telemetri Elektrokardiograf, Radiofrekuensi.
Tidak tersedia versi lain