Karya Tulis Ilmiah
Pengaruh Edukasi Video Animasi Terhadap Pengetahuan Penggunaan Antibiotik yang Rasional di Siswa SMK Farmasi X Tahun 2023
Pendahuluan : Saat ini infeksi yang paling sulit diobati disebabkan oleh bakteri yang kebal terhadap sebagian besar pengobatan antibiotik. Berdasarkan data Riskesdas tahun 2013 berupa rerata sediaan obat yang disimpan untuk swamedikasi adalah antibiotik sekitar 27,8%. Edukasi penggunaan antibiotik merupakan hal yang penting, untuk ditanamkan pemahaman penggunaan obat antibiotik yang rasional. Penggunaan media digital berupa video dalam kegiatan edukasi untuk memperoleh informasi mengenai penggunaan antibiotik secara rasional.
Tujuan : Mengetahui pengaruh video animasi terhadap pengetahuan siswa/i SMK Farmasi mengenai penggunaan antibiotik yang rasional.
Metode : Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimen kuasi dengan rancangan penelitian untreated control group design with dependent pretest and posttest sample. Pengambilan sampel menggunakan sampling jenuh. Analisis data yang digunakan yaitu univariat dan bivariat.
Hasil : Jenis kelamin responden mayoritas perempuan (77,8%) pada kedua kelompok. Latar belakang keluarga didominasi yang non kesehatan pada kelompok kontrol (55,6%) dan kelompok intervensi (61,1%). Kurangnya pengetahuan tentang antibiotik (100%) pada kedua kelompok. Setelah diberikannya edukasi pada kelompok intervensi terjadi peningkatan pengetahuan menjadi baik (94,4%). Terdapat perbedaan pengetahuan kelompok intervensi tentang antibiotik sebelum dan setelah pemberian edukasi video animasi dengan p = 0,000 (p < 0,05).
Kesimpulan : Terdapat pengaruh yang signifikan pada pemberian edukasi dengan media video animasi terhadap peningkatan pengetahuan tentang antibiotik.
Kata kunci : Antibiotik, edukasi, video animasi
Tidak tersedia versi lain