Karya Tulis Ilmiah
Penetapan Kadar Vitamin B1 dalam Tepung Terigu Fortifikasi Secara Kromatografi Cair Kinerja Tinggi
Angga Maulana, Penetapan Kadar Vitamin B1 dalam Tepung Terigu Fortifikasi Secara Kromatografi Cair Kinerja Tinggi, dibawah bimbingan Susy Saadah, M.Si. dan Ir. Siti Rahayu Rachmawati, M.Si., 2023.
Tepung terigu adalah hasil dari penggilingan biji gandum. Tepung terigu merupakan salah satu bahan pangan yang ditambahkan zat gizi seperti vitamin B1 sebagai fortifikasi. Kekurangan vitamin B1 dapat menyebabkan penyakit seperti beri-beri. Oleh karena itu kandungan vitamin B1 dalam tepung terigu perlu dipastikan kadarnya. Tujuan pengujian ini untuk menguji kadar vitamin B1 dalam sampel tepung terigu apakah sudah sesuai persyaratan yang telah ditetapkan dalam SNI 3751: 2018. Metode yang digunakan dalam pengujian ini yaitu metode kromatografi cair kinerja tinggi. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan dari tanggal 1 sampai dengan 31 Maret 2023 di Laboratorium Pangan Balai Besar POM di Jakarta, diperoleh kadar vitamin B1 dalam sampel 1A sebesar 4,8 mg/kg, sampel 1B sebesar 5,7 mg/kg, sampel 2A sebesar 6,1 mg/kg, dan sampel 2B sebesar 5,8 mg/kg. Dapat disimpulkan kedua sampel tersebut memenuhi syarat kandungan vitamin B1 dalam tepung terigu yaitu minimal 2,5 mg/kg.
Kata Kunci: Kromatografi cair kinerja tinggi, tepung terigu, vitamin B1.
Tidak tersedia versi lain