Karya Tulis Ilmiah
Gambaran Pengetahuan, Sikap, dan Perilaku Hygiene Penjamah Makanan di Rumah Makan Sindang Rizky Kelurahan Mekarwangi Kota Bogor
Penjamah makanan merupakan aspek yang sangat perlu diperhatikan dalam menjaga higienitas suatu makanan karena penjamah makanan melakukan kontak langsung dengan makanan selama proses pengelolaan makanan berlangsung. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana gambaran pengetahuan, sikap, dan perilaku hygiene penjamah makanan di Rumah Makan Sindang Rizky Kelurahan Mekarwangi Kota Bogor. Penelitian ini dilakukan di Rumah Makan Sindang Rizky Kelurahan Mekarwangi Kota Bogor. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh tenaga penjamah makanan yang ada di Rumah Makan Sindang Rizky Kelurahan Mekarwangi Kota Bogor sebanyak 7 orang. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar yaitu 57.1% penjamah makanan berjenis kelamin laki – laki, 57.1% penjamah makanan memiliki tingkat pendidikan SD/sederajat, 85.7% penjamah makanan sudah bekerja > 3 tahun, 100% penjamah tidak pernah mengikuti pelatihan tentang hygiene, 57.1% penjamah makanan memiliki pengetahuan yang baik tentang hygiene, 100% penjamah makanan memilki sikap yang baik mengenai hygiene, 71.4% penjamah makanan memiliki perilaku cukup mengenai hygiene. Penjamah makanan sebaiknya diikutkan pelatihan/edukasi hygiene mengenai pentingnya penggunaan APD dalam menjamah makanan dan kapan saja waktu yang tepat untuk mencuci tangan dan pemilik rumah makan dapat menyediakan APD untuk para penjamah makanan serta membuat peraturan wajib mengenakan APD pada saat bekerja.
Kata kunci : Hygiene, Penjamah Makanan, Rumah Makan, Pengetahuan, Sikap, Perilaku
Tidak tersedia versi lain