Karya Tulis Ilmiah
Variasi Waktu Persiapan 8, 9, dan 12 Jam pada Pemeriksaan Appendicogram dengan Klinis Apendisitis
Pemeriksaan appendicogram merupakan salah satu pemeriksaan radiologi dengan menggunakan media kontras positif barium sulfat melalui oral untuk melihat sistem pencernaan tepatnya pada organ appendix dalam klinis appendisitis. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisa persiapan pasien variasi waktu 8, 9, dan 12 jam setelah meminum kontras media pada pemeriksaan appendicogram dalam membantu menegakan diagnosa appendisitis. Penelitian ini bersifat kualitatif deskriftif dengan metode pendekatan studi pustaka, observasi dan wawancara dengan pengambilan 10 sampel dari bulan Oktober 2020-Mei 2023 sebanyak 3 Pasien yang diobservasi langsung oleh penulis mewakili persiapan 8, 9, dan 12 jam sedangkan 7 pasien merupakan pasien yang sudah melakukan pemeriksaan appendicogram sesuai dengan SOP di Rumah Sakit Umum Bhakti Asih Ciledug. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat perbedaan teknik pemeriksaan dalam buku radiologi Merril’s dan Botranger dengan di lapangan, Instalasi radiologi Rumah Sakit Umum Bhakti Asih Ciledug hanya menggunakan proyeksi AP dan RPO saja. Dan dalam Variasi waktu persiapan 8, 9, dan 12 ketiganya mampu menghasilkan gambaran appendicogram.
Kata Kunci : Variasi Persiapan, Appendicogram, Appendix
Tidak tersedia versi lain