Karya Tulis Ilmiah
Perbandingan Hasil Gambaran Columna Vertebrae Lumbalis Posisi Recumbert dan Erect Metode Lumbal Dinamik pada Klinis Low Back Pain (LBP) di RSPAD Gatot Soebroto
ABSTRAK
PROGRAM STUDI DIPLOMA 3
JURUSAN TEKNIK RADIODIAGNOSTIK DAN RADIOTERAPI POITEKNIK KESEHATAN KEMENTERIAN KEHESATAN JAKARTA II
KARYA TULIS ILMIAH, 2017
MEGA TRIAS KHARISMA
PERBANDINGAN HASIL GAMBARAN COLUMNA VERTEBRAE LUMBALIS POSISI PASIEN RECUMBENT DAN ERECT METODE LUMBAL DINAMIK PADA KLINIS LOW BACK PAIN (LBP) DI RSPAD GATOT SOEBROTO
xiii, V Bab, 30 Halaman,19 Gambar, 6 Tabel, 8 Lampiran
Pemeriksaan columna vertebrae lumbalis metode lumbal dinamik merupakan salah satu pemeriksaan radiografi konvensional yang dapat memperlihatkan kelainan - kelainan yang terjadi seperti Low Back Pain (LBP) atau nyeri punggung bawah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbandingan hasil gambaran columna vertebrae lumbalis antara proyeksi lateral fleksi dan ekstensi posisi pasien recumbent dan erect metode lumbal dinamik pada klinis Low Back Pain (LBP).
Desain penelitian ini adalah kualitatif deskriptif berupa observasi di Instalasi Radiologi RSPAD Gatot Soebroto pada bulan Februari - Mei 2017. Populasi diambil dari seluruh pasien yang melakukan pemeriksaan columna vertebrae lumbalis metode lumbal dinamik dengan sampel penelitian sebanyak dua orang pasien yang mengalami Low Back Pain (LBP). Instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah lembar kuisioner yang diberikan kepada responden.
Hasil penelitian didapatkan bahwa hasil gambaran proyeksi lateral fleksi dan ekstensi pada posisi pasien erect menghasilkan perbedaan dalam memperlihatkan anatomi yang lebih baik dibandingkan dengan recumbent pada klinis LBP. Kelebihan dari posisi pasien erect adalah lebih baik dalam memberikan informasi dibandingkan dengan recumbent. Kekurangan dari posisi pasien erect adalah hasil gambaran tidak maksimal jika posisi tubuh pasien kurang seimbang dan pada posisi pasien recumbent lebih sulit dalam memposisikan tubuh pasien.
Kata Kunci : Columna Vertebrae Lumbalis, Lumbal, Dinamik,Low Back Pain (LBP)
Daftar Bacaan : 11 (1991-2014)
Tidak tersedia versi lain