Karya Tulis Ilmiah
Rancang Bangun Alat Uji Golongan Darah Berbasis Arduino Uno
Alat uji golongan darah merupakan alat yang digunakan untuk mengidentifikasi golongan darah secara elektronik. Penulisan karya tulis ini bertujuan untuk dapat merancang dan membuat rancang bangun alat uji golongan darah secara digital secara otomatis. Otomatis disini maksudnya adalah dari proses penetesan antigen dan pengadukannya sampai hasil keluar diatur oleh alat. Alat ini dibuat bertujuan untuk meminimalisir kontak langsung user dengan darah, dikarenakan darah merupakan sumber penyakit utama di rumah sakit. Alat ini dibuat dengan memerhatikan kekentalan darah dan kepresisian letak antara sumber cahaya, sensor, valve maupun motor servo, dikarenakan semua itu saling berpengaruh terhadap hasil. Prinsip kerja alat ini ialah membandinugkan dua sampel darah yang sama, yang telah diberi antisera A dan antisera B dengan menggunakan dua buah sensor yang dapat membedakan dua kondisi darah, yaitu menggumpal dan melarut terhadap antisera A maupun antisera B. Darah yang masuk ke alat akan segera ditetesan dengan antigen A dan B secara otomatis yang dilakukan oleh Valve solenoid, lalu setelah diteteskan akan diaduk oleh motor servo sehingga darah bercampur denan antigen. Hasil pembacaan kedua sensor kemudian masuk ke adruino untuk dibandingkan dan diproses, lalu hasil ditampilkan pada LCD. Setelah melakukan pengujian dan pendataan modul, maka didapatkan persentase keakurasian sebesar 100 %. Sehingga dapat disimpulkan bahwa modul ini dapat bekerja sesuai dengan perencanaan.
Tidak tersedia versi lain