Karya Tulis Ilmiah
Gambaran Pengetahuan dan Swamedikasi Penyakit Diare pada Warga RW 01 Kelurahan Rawasari Kecamatan Cempaka Putih pada Bulan April 2018
ABSTRAK
Gambaran Pengetahuan Dan Swamedikasi Penyakit Diare Pada Warga RW 01 Kelurahan Rawasari Kecamatan Cempaka Putih Pada Bulan April 2018
Oleh
Yul Romaito Silalahi
P2.31.39.0.15.090
Pendahuluan: Tindakan mengobati diri sendiri dengan memilih obat tanpa resep dokter untuk mengatasi penyakit yang diderita disebut swamedikasi. Minimal pengetahuan sebaiknya dipahami masyarakat karena merupakan hal penting dalam swamedikasi. Swamedikasi dilakukan untuk mengatasi keluhan-keluhan dan penyakit ringan, seperti diare. Penyakit diare masih merupakan masalah penting dengan derajat kesakitan yang tertinggi terutama di negara berkembang, dan salah satu penyebab terjadinya angka kesakitan dan kematian anak di dunia. Penyakit diare termasuk dalam 10 penyakit yang sering menimbulkan kejadian luar biasa. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran pengetahuan dan swamedikasi penyakit diare pada warga RW 01 Kelurahan Rawasari kecamatan Cempaka Putih pada bulan April 2018.
Metode:. Penelitian ini menggunakan desain penelitian survey deskriptif kuantitatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan cluster random sampling dan didapatkan responden sebesar 91 orang.
Hasil dan Kesimpulan: Hasil menunjukkan bahwa tindakan awal yang paling banyak dilakukan adalah menggunakan obat diare (58,2%), larutan pengganti cairan tubuh yang paling banyak digunakan adalah Oralit (31,9%), obat diare yang paling banyak digunakan untuk swamedikasi diare adalah Diapet (45,1%), obat tradisional yang paling banyak digunakan untuk swamedikasi diare adalah Daun Jambu Biji (34,1%) dasar pemilhan obat umumnya adalah karena kemudahan didapatkan obat (42,9%), lama pemakaian obat dalam melakukan swamedikasi diare adalah 1-3 hari (96,7%), tingkat pengetahuan warga cukup baik (48,4%).
Kata kunci: Swamedikasi, Pengetahuan, Diare
Tidak tersedia versi lain