Karya Tulis Ilmiah
Gambaran Kepatuhan Pasien Minum Obat Paket OAT Kategori 1 Intensif Dan Lanjutan Di Poli DOTS RSUD Cibinong Periode Agustus 2021.”
Pendahuluan: TB adalah penyakit menular yang merupakan salah satu dari 10 penyebab utama kematian di seluruh dunia. Pengobatan TB Paru di poli DOTS dilakukan dengan pemberian Obat Anti Tuberkulosis (OAT) salah satunya adalah paket OAT kategori 1 yang dibagi dalam dua fase yaitu fase intensif dan fase lanjutan dalam bentuk paket FDC (Fixed Dose Combination) bertujuan untuk memudahkan pemberian obat dan menjamin keberlangsungan pengobatan sampai selesai. Keberhasilan pengobatan pasien TB paru pada tahun 2020 menurun dari tahun sebelumnya, 85 % menjadi 83%. Keberhasilan pengobatan pasien TB paru sangat dipengaruhi oleh kepatuhan pasien minum paket OAT kategori. Kepatuhan pada penelitian ini diambil dari jadwal kunjungan berobat, data hasil BTA, dan data hasil pengobatan
Metode: Penelitian menggunakan desain penelitian retrospektif dengan mengambil data yang terdapat pada formulir TB.01 pada bulan agustus 2021 dan menggunakan metode total sampling sesuai kriteria inklusi dan eklusi didapat jumlah sampel sebanyak 21 pasien.
Hasil: Dari data penelitian gambaran kelompok usia terbanyak sebagai pasien TB paru yaitu kelompok usia 15-25 tahun sebanyak 39.0%, jenis kelamin terbanyak adalah laki laki sebanyak 57.1% dan pelajar /mahasiswa menjadi pasien terbanyak yaitu sebanyak 39.0%. Kepatuhan berdasarkan jadwal kunjungan berobat pada bulan ke-1 sampai ke-4 yaitu 100%, pada bulan ke-5 dan ke-6 sebesar 80,9%, dari hasil BTA akhir bulan ke-2 sebesar 100%,akhir bulan ke-5 yaitu 80,9% dan bulan ke -6 sebesar 52,4%, dan dari hasil pengobatan, pasien sembuh sebesar 23,8%, pengobatan lengkap 57,1% dan pasien gagal pengobatan sebesar 19,1%.
Kesimpulan: Kepatuhan pasien dalam minum obat paket OAT kategori 1 pada fase intensif sudah melampaui target yaitu sebesar 100% namun pada fase lanjutan kepatuhan pasien TB paru sebesar 80,9% masih belum memenuhi target End Strategy TB pada tahun2024 yaitu sebesar 90%.
Kata Kunci: paket OAT kategori 1, Kepatuhan pasien, TB paru
Tidak tersedia versi lain