Karya Tulis Ilmiah
Gambaran Pengetahuan Ibu Tentang Penggunaan Suplemen Makanan Pada Anak dk Klinik Sentosa Binong Curug Periode April – Juli 2022
Pendahuluan : Untuk mencukupi kebutuhan gizi anak salah satu upaya orangtua
(ibu) adalah dengan cara memberikan asupan gizi melalui produk suplemen
makanan Pengetahuan orang tua diperlukan agar dapat memilih dan menggunakan
suplemen makanan untuk anak secara rasional.
Tujuan : Penilitian ini bertujuan untuk melakukan kajian pengetahuan orang tua
tentang penggunaan suplemen makanan pada anak di Klinik Sentosa Binong
Kecamatan Curug tahun 2022.
Metode : Jenis penelitian yang dilakukan adalah deskriptif kuantitatif dengan
teknik pengambilan total sampling yaitu sampel merupakan populasi itu sendiri.
Dengan jumlah sampel 60 ibu yang sudah sesuai kriteria. Alat yang digunakan
dalam penelitian ini adalah kuesioner sedang analisis data menggunakan univariat
ada 3 kriteria tingkat pengetahuan yaitu: 75 -100% pengetahuan baik, 56 – 74%
pengetahuan cukup baik dan < 56 % pengetahuan kurang baik
Hasil dan Kesimpulan : Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa ibu
memiliki tingkat pengetahuan pada kategori baik 86,6%, kategori cukup baik
11,7% dan kategori kurang baik 1,7% . Ibu yang memiliki pengetahuan kurang,
salah satunya karena kurangnya informasi efek samping tentang penggunaan
multivitamin anak.
Kata kunci : Anak, Gambaran, Ibu, Pengetahuan, suplemen
Tidak tersedia versi lain