Karya Tulis Ilmiah
Sudi Deskriptif Tentang Sanitasi Pengelolaan Linen di Rumah Sakit Malingping Lebak Banten Tahun 2022
Pembangunan Kesehatan bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan, dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat Kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya. RSUD memberikan pelayanan yang mencakup pelayanan medis, non medis dan pelayanan penunjang. Salah satu bentuk pelayanan penunjang di RSUD adalah pengelolaan linen. Manajemen laundry dan linen merupakan salah satu indikator dalam penilaian akreditasi RSUD.
Dari hasil pengamatan dan wawancara pada bulan Februari 2022, sanitasi pengelolaan linen RSUD Malingping pada seluruh tahap pengelolaan didapati petugas linen belum memakai APD (Alat Pelindung Diri) secara lengkap, tidak memiliki jalur khusus, pada tahap pengumpulan tidak menggunakan kantong plastik sebelum di masukan kedalam kereta dorong.
Penelitian yang dilakukan oleh peneliti bersifat deskriptif dengan tujuan untuk mengetahui dan mendapatkan gambaran tentang sanitasi pengeloloaan linen di RSUD Malingping Lebak Banten yang meliputi aspek teknis, aspek sosial, aspek adminitrasi, dan pemeriksaan kualitas fisik dan bakteriologis linen bersih.
Penelitian melakukan penelitian dengan observasi dan wawancara kepada 1 orang kordinator bagian pengelolaan laundry dan 3 orang petugas harian laundry RSUD Malingping Lebak Banten.
Hasil penelitian pada aspek teknis metode sanitasi pengelolaan linen tidak memenuhi syarat dikarenakan pada tahap pengeringan, penyetrikaan,penyimpanan, pendistribusian,dan pengangkutan tidak memenuhi syarat dan yang memenuhi syarat hanya tahap pengumpulan, penerimaan dan pencucian. Bahan saniatsi pengelolaan linen memenuhi syarat. Sarana sanitasi pengelolaan linen tidak memenuhi syarat. Peralatan sanitasi pengelolaan linen tidak memnuhi syarat. Pada aspek sosial untuk pendidikan, usia, masa kerja, pengetahuan, sikap,
tindakan,dan penggunaan APD sudah memenuhi persyaratan dengan presentase 100%. Pada aspek admiinitrasi untuk peraturan, pengawasan, dan pembinaan sudah ada dan sudah terlaksana secara rutin. Yang dilakukan diharapkan dapat digunakan sebagai informasi dan masukan dalam peningkatan pengawasan dari pihak RSUD khususnya dibidang sanitasi pengelolaan linen (laundry) di RSUD malingping Lebak Banten agar pengelolaan linen dapat sesuai dengan syarat Kesehatan yang berlaku.
Tidak tersedia versi lain