Skripsi
Hubungan Perilaku Pengelola Warung Makan dalam Pengelolaan Sampah dengan Kepadatan Lalat di PD Pasar Koja Baru Jakarta Utara Tahun 2022
Lalat merupakan vektor mekanis pembawa penyakit bagi manusia. Lalat membawa bibit penyakit pada tubuhnya, lalu hinggap pada tubuh manusia dan menyebabkan manusia sakit.
Lalat menyukai sampah. Kepadatan lalat merupakan indikator bagaimana pengelolaan sampah di suatu tempat berjalan dengan baik atau tidak. Berdasarkan survey pendahuluan, pengelolaan sampah pada tahap pewadahan di warung makan PD Pasar Koja Baru masih belum baik dan kepadatan lalatnya masih tergolong tinggi.
Penelitian ini merupakan penelitian analitik dengan pendekatan cross-sectional. Analisis data dilakukan secara univariat dan bivariat menggunakan uji statistik Chi square. Sampel penelitian ini berjumlah 27 warung makan dengan cara mewawancarai pengelola warung makan dan melakukan pengukuran kepadatan lalat pada masing-masing warung makan.
Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan secara statistik antara pengetahuan pengelolaan sampah dengan kepadatan lalat (p-value 0,044), tidak terdapat hubungan secara statistik antara sikap pengelolaan sampah dengan kepadatan lalat (p-value 0,513) dan tidak terdapat hubungan secara statistik antara tindakan pengelolaan sampah dengan kepadatan lalat (p-value 0,087).
Kepustakaan: 35 buah (1997 – 2021)
Klasifikasi:
Kesehatan lingkungan: 3
Metodologi penelitian: 3
Pasar: 1
Pengelolaan sampah: 7
Pengendalian vektor: 8
Peraturan: 7
Promosi kesehatan: 4
Statistik: 2
Tidak tersedia versi lain