Karya Tulis Ilmiah
Gambaran Pengetahuan Penggunaan Antibiotik Pada Masyarakat RW 07 Kecamatan Serang Baru Tahun 2022
ABSTRAK
Gambaran Pengetahuan Penggunaan Antibiotik Pada Masyarakat RW 07 Kecamatan Serang Baru Tahun 2022
Oleh :
Anisa Putri Yostika
P2.48.40.1.19.005
Pendahuluan: Antibiotik merupakan obat anti infeksi yang paling umum digunakan di masyarakat. Meningkatnya jumlah penyakit infeksi, membuat penggunaan antibiotik juga meningkat. Di Indonesia, pemahaman publik tentang manfaat, penggunaan, juga dampak dari penggunaan antibiotik masih lemah. Ini menjadi persoalan serius karena tingkat penggunaan antibiotik di Indonesia cukup memperihatinkan. Menurut penelitian yang dilakukan di Kabupaten Klaten Dari 127 responden masih ditemukan banyak masyarakat yang memiliki tingkat Pengetahuan kurang, yaitu 83 orang (65%), tingkat pengetahuan sedang sebanyak 36 orang (28%), dan tingkat pengetahuan baik sebanyak 8 orang (6%).
Metode: Metode yang digunakan pada penelitian ini ialah metode survei cross-sectional. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dan didapatkan responden sebanyak 100 responden. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner berupa link dari Google Form atau disebut juga kuesioner online. Analisis data yang digunakan yaitu analisis univariat dan bivariat.
Hasil dan Kesimpulan: Sebanyak 70% responden RW 07 memiliki pengetahuan yang baik terhadap penggunaan antibiotik. Hasil hubungan data demografi dengan pengetahuan yaitu tidak terdapat hubungan yang bermakna antara pengetahuan dengan jenis kelamin (p-value = 0,540) pada ɑ 10%, tingkat pendidikan responden (p-value = 0,295) pada ɑ 10%, dan usia responden (p-value = 0,190) pada ɑ 10% , serta terdapat hubungan yang bermakna antara pengetahuan dan pekerjaan responden (p-value = 0,052) dengan pengetahuan terhadap penggunaan antibiotik.
Kata Kunci: Pengetahuan, antibiotik, masyarakat.
Tidak tersedia versi lain