Karya Tulis Ilmiah
Gambaran Pengetahuan Masyarakat dalam Penggunaan Telemedisin pada Masa Pandemi COVID-19 di Kecamatan Tambun Selatan Tahun 2022
Pendahuluan: Telemedisin merupakan pelayanan kesehatan berbasis teknologi komunikasi dan informasi secara elektronik bertujuan untuk meningkatkan kesehatan yang mencakup informasi tentang diagnosis, pengobatan, pencegahan cedera dan penyakit. Dengan adanya pandemi COVID-19, pemerintah menerapkan program pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) sehingga membuat masyarakat kesulitan untuk mendapatkan pelayanan kesehatan. Oleh karena itu, pemerintah membuat himbauan kepada masyarakat untuk menggunakan platform digital atau telemedisin untuk mendapatkan kemudahan dalam pelayanan kesehatan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui gambaran pengetahuan masyarakat dalam penggunaan telemedisin pada masa pandemi COVID-19 di Kecamatan Tambun Selatan tahun 2022.
Metode: Penelitian ini memakai metode survei deskriptif kuantitatif. Pencarian sampel dalam penelitian ini menggunakan non probability sampling dengan teknik purposive sampling. Analisis data yang digunakan adalah univariat dan bivariat.
Hasil: Hasil pengetahuan responden mengenai penggunaan telemedisin pada masa pandemi COVID-19 di Kecamatan Tambun Selatan memiliki tingkat pengetahuan cukup sebanyak 43%, kurang sebanyak 29% dan baik sebanyak 28%. Hasil hubungan data demografi dengan pengetahuan yaitu adanya hubungan yang signifikan antara pengetahuan dengan usia (p value 0,022), tidak ada hubungan signifikan antara pengetahuan dengan jenis kelamin (p value 0,277), adanya hubungan yang signifikan antara pengetahuan dengan pendidikan (p value 0,044) dan tidak ada hubungan signifikan antara pengetahuan dengan pekerjaan (p value 0,215).
Kesimpulan: Tingkat gambaran pengetahuan masyarakat dalam penggunaan telemedisin pada masa pandemi COVID-19 di Kecamatan Tambun Selatan tahun 2022 adalah cukup.
Kata Kunci: Pandemi COVID-19, Pengetahuan, Telemedisin
Tidak tersedia versi lain