Karya Tulis Ilmiah
Prosedur Pembuatan Crown Monolithic Zirconia Menggunakan Custom Abutment pada Gigi Molar Dua Rahang Bawah Kiri dengan Metode CAD/CAM
Kehilangan gigi akan memengaruhi fungsi pengunyahan, bicara, dan estetika. Untuk mengatasi masalah tersebut, pasien dapat dibuatkan mahkota tiruan cekat dengan dukungan implant. Tujuan pemasangan implant adalah untuk mengurangi resorpsi pada tulang alveolar akibat kehilangan gigi. Mahkota tiruan cekat dapat dibuat dari berbagai macam bahan, salah satunya monolithic zirconia menggunakan custom abutment. Metode pembuatannya menggunakan teknologi Computer Aided Design / Computer Aided Machine (CAD/CAM). Tujuan penulisan ini untuk mengetahui prosedur pembuatan monolithic zirconia menggunakan custom abutment pada gigi molar dua rahang bawah kiri dengan metode CAD/CAM. Dalam pembuatan monolithic zirconia menggunakan custom abutment terdiri dari beberapa tahap dimulai dari penerimaan model kerja, scanning, CAD (Computer Aided Design), nessting (pemasangan sprue), CAM (Computer Aided Machine), cutting connector, sintering, coloring, finishing, staining, glazing dan oven furnice. Hasil akhir yang diperoleh crown halus, mengkilap, restorasi sesuai dengan desain dan kecekatan stabil. Kesimpulan dari prosedur ini adanya tingkat gradasi warna pada crown monolithic zirconia yang dibuat, sehingga warna gigi tiruan tampak lebih alami.
Kata kunci : Mahkota tiruan cekat, implant gigi, monolithic zirconia, custom abutment, CAD/CAM.
Tidak tersedia versi lain