Skripsi
Hubungan antara Tekanan Panas, Karakteristik Pekerja, dan Karakteristik Pekerjaan Dengan Kelelahan Kerja pada Pekerja di Area Sewing dan Packing PT Seyang Indonesia Cikupa Kabupaten Tangerang Banten Tahun 2022
Kelelahan merupakan proses berkurangnya kemampuan, performa kerja dan menurunnya pertahanan fisik untuk melanjutkan aktivitas. Semakin tidak beraturnya gerakan dan semakin berat beban yang dikerjakan, sehingga menimbulkan kelelahan lebih cepat dan dapat menyebabkan produktivitas kerja serta derajat kesehatan menurun. PT Seyang Indonesia merupakan industri yang beroperasi di bidang tekstil, serta memproduksi pakaian jadi. Dalam kegiatan produksi yang dilakukan menggunakan mesin yang memiliki resiko terhadap para pekerja.
Penelitian ini merupakan penelitian survey analitik dengan bentuk pendekatan studi cross sectional dan dianalisis dengan menggunakan uji chi square. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui distribusi frekuensi dari karakteristik pekerja, karakteristik pekerjaan, dan hasil ukur tekanan panas serta mengetahui pengaruh antara tekanan panas, karakteristik pekerja, karaktersitik pekerjaan dengan kelelahan kerja pada pekerja. Ruang lingkup penelitian ini ialah mengkaji hubungan antara tekanan panas dengan kejadian kelelahan pada pekerja di area sewing dan packing dengan jumlah sampel sebanyak 50 orang responden.
Hasil dari penelitian ini, dapat diketahui bahwa kelelahan kerja terbanyak adalah tingkat kelelahan kerja normal sebanyak 30 orang (60%), sedangkan tingkat kelelahan ringan sebanyak 16 orang (32%), tingkat kelelahan kerja sedang sebanyak 3 orang (6%), dan tingkat kelelahan kerja berat dialami 1 orang pekerja (2%). Selain itu, sebagian besar pekerja berumur remaja akhir (17 – 25 tahun) mengalami tingkat kelelahan kerja normal, berstatus gizi normal, bekerja selama < 5 tahun, mengalami beban kerja ringan, dan terpapar tekanan panas yang tidak memenuhi syarat.
Dari hasil uji chi square, didapatkan bahwa karaktersitik pekerjaan seperti beban kerja dan lingkungan kerja berupa tekanan panas memiliki hubungan yang signifikan dengan kelelahan kerja.
Kepustakaan : 56 (1970 – 2022)
Klasifikasi :
Jurnal : 23
K3 : 17
Kesehatan Masyarakat : 3
Metodologi Penelitian : 1
Perundangan : 4
Sanitasi Industri : 5
Umum : 3
Tidak tersedia versi lain