Karya Tulis Ilmiah
Gambaran Perilaku Masyarakat Dalam Pencegahan Covid -19 Di Rw 04 Kelurahan Rawa Buaya Kecamatan Cengkareng Kota Jakarta Barat Tahun 2022
Penyakit Covid-19 merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh virus SARSCoV-2 sejak tahun 2019 akhir dan masih berlanjut sampai penelitian ini dilakukan. Angka kasus positif Covid-19 juga masih bertambah, hingga beberapa negara menghadapi gelombang kasus Covid-19 untuk ketiga kalinya. Hal ini dapat terjadi akibat kurangnya kepatuhan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyakit Covid-19. Dasar dari pelaksanaan penerapan protokol kesehatan yaitu masyarakat memiliki kesadaran untuk berperilaku hidup bersih dan sehat. Penelitian ini bersifat deskriptif cross sectional, bertujuan untuk mengetahui gambaran perilaku masyarakat dalam upaya pencegahan penyakit Covid-19 di RW 04 Kelurahan
Rawa Buaya Kecamatan Cengkareng Kota Jakarta Barat sebagai topik Karya Tulis Ilmiah. Sampel dalam penelitian adalah rumah dan salah satu pemilik rumahnya, yaitu sebanyak 101 responden dan rumah. Data didapatkan dengan menggunakan kuesioner dan checklist terhadap kualitas fisik rumah. Data diolah menggunakan perangkat lunak SPSS.
Hasil dari penelitian ini dari 101 responden diperoleh bahwa sebanyak 19,8% tidak pernah sakit Covid-19, sebanyak 19,8% memiliki pengetahuan yang baik mengenai Covid-19 dan upaya pencegahannya, sebanyak 66,3% memiliki sikap yang baik mengenai Covid-19 dan upaya pencegahannya, sebanyak 95% memiliki tindakan yang baik dalam upaya pencegahan Covid-19, dan sebanyak 53,47% selalu menerapkan protokol kesehatan di acara rapat/rembug antar warga, acara hajatan, pengajian, kerja bakti, ibadah di tempat umum, dan lebaran atau open house. Dari 101 rumah, sebanyak 47,52% rumah memiliki pencahayaan yang baik, sebanyak 98,02% memiliki ventilasi dan jendela yang baik, sebanyak 13,9% rumah memiliki suhu rumah yang optimal,
dan sebanyak 54,5% rumah memiliki kelembaban yang optimal.
Kepustakaan : 36 buah (1999 – 2022)
Klasifikasi : Covid-19 : 9
Jurnal dan penelitian : 13
Metodologi penelitian : 3
Peraturan dan pedoman : 6
Perilaku : 1
Penyehatan rumah : 4
Tidak tersedia versi lain