Karya Tulis Ilmiah
Pengaruh Faktor Eksposi Terhadap Nilai Exposure Index (EI) pada Pemeriksaan Radiografi Thorax dengan Modalitas Computed Radiography (CR) Di RS Syarif Hidayatullah
Faktor eksposi merupakan faktor yang dapat mempengaruhi dan menentukan kualitas citra radiografi dari penyinaran radiasi sinar-x. Pengaturan faktor eksposi dalam setiap pemeriksaan radiologi sangat berpengaruh terhadap paparan dosis radiasi yang akan diterima oleh pasien dan menentukan nilai dari exposure index. Exposure index adalah nilai dari ukuran jumlah paparan yang diterima oleh imaging plate tergantung pada arus tabung dan waktu eksposi (mAs),luas detektor yang digunakan. Modalitas yang diguanakan pada penelitian ini yaitu computed radiography. Computed Radiography (CR) adalah proses digitalisasi citra gambaran radiografi yang menggunakan imaging plate (IP) dalam mengakuisisi data analog menjadi data digital.Tujuan umum dari penelitian ini yaitu untuk menganalisa pengaruh faktor eksposi terhadap nilai exposure index pada pemeriksaan thorax.
Penelitian ini dilakukan di Instalasi Radiologi RS Syarif Hidayatullah pada bulan Desember tahun 2021-Februari tahun 2022. Metode dalam penelitian ini yaitu kuantitatif yang bersifat deskriptif. Metode pengumpulan data pada penelitian ini berupa observasi secara langsung dilapangan. Jumlah sampel yang digunakan pada penelitian ini sebanyak 20 pasien.
Hasil pada penelitian ini yaitu didapatkan bahwa semakin tebal objek pasien maka akan semakin tinggi faktor eskposi yang digunakan, semakin tinggi faktor eksposi yang digunakan maka akan semakin besar nilai exposure index yang dihasilkan.
Kata Kunci : Faktor Eksposi, Exposure Index, Computed Radiography
Tidak tersedia versi lain