Karya Tulis Ilmiah
Perbedaan Pengetahuan Dan Sikap Tentang Junk Food Sebelum Dan Sesudah Diberikan Penyuluhan Dengan Menggunakan Media Poster Dan Leaflet Pada Siswa Kelas XI Di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Tangerang Selatan
ABSTRAK
PROGRAM STUDI DIPLOMA III
JURUSAN GIZI
POLITEKNIK KESEHATAN KEMENTERIAN KESEHATAN JAKARTA II
TUGAS AKHIR, JULI 2022
ZALSYABILA NAWANDA
“PERBEDAAN PENGETAHUAN DAN SIKAP TENTANG JUNK FOOD
SEBELUM DAN SESUDAH DIBERIKAN PENYULUHAN DENGAN
MENGGUNAKAN MEDIA POSTER DAN LEAFLET PADA SISWA KELAS XI DI
MADRASAH ALIYAH NEGERI (MAN) 1 KOTA TANGERANG SELATAN”
V BAB, 69 Halaman, 1 Gambar, 8 Tabel, 8 Lampiran
Obesitas adalah suatu keadaan ketidakseimbangan antara energi yang masuk dengan energi yang keluar dalam jangka waktu yang lama. Berdasarkan penelitian Wahyuni (2014), proporsi obesitas lebih tinggi pada remaja yang sering mengkonsumsi junk food (45,16%) dibandingkan remaja yang jarang mengkonsumsi junk food (5,88%). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbedaan pengetahuan dan sikap sebelum dan sesudah diberikan penyuluhan menggunakan media poster dan leaflet tentang junk food pada siswa kelas XI di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Tangerang Selatan. Jenis penelitian ini adalah two group pretest-posttest design. Pengambilan sampel dilakukan secara purposive sampling. Metode analisis data menggunakan uji Paired Sample t Test dan Independent Sample t Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada perbedaan pengetahuan yang signifikan pada kelompok poster (p=0,000) dan leaflet (p=0,002) sebelum dan sesudah diberikan penyuluhan tentang junk food. Tidak ada perbedaan sikap yang signifikan pada kelompok poster (p=0,106), namun ada perbedaan pada kelompok leaflet (p=0,037) sebelum dan sesudah diberikan penyuluhan tentang junk food. Tidak ada perbedaan pengetahuan pada post-test antara penyuluhan menggunakan media poster dan leaflet (p=0,054), namun ada perbedaan sikap pada post-test antara
penyuluhan menggunakan media poster dengan leaflet (p=0,017). Disarankan dilanjutkan dengan penelitian tentang tindakan terkait kebiasaan mengkonsumsi junk food.
Kata Kunci : Poster, Leaflet, Junk food, Pengetahuan, Sikap
Daftar Pustaka: 70 (1999-2021)
Tidak tersedia versi lain