Karya Tulis Ilmiah
Metode Histogram Equalization Untuk Peningkatan Kualitas Citra Menggunakan Studi Phantom Lumbosacral
Histogram Equalization (HE) merupakan metode manipulasi data citra digital berupa grafik histogram dan nilai piksel untuk meningkatkan kualitas citra yang dapat diimplementasikan pada citra radiografi digital. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi metode Histogram Equalization (HE) untuk meningkatkan kualitas citra radiografi lumbosacral menggunakan perangkat lunak MATLAB, sebab
beberapa kali citra yang dihasilkan memiliki kualitas kurang optimal. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan eksperimental. Jumlah sampel terdiri dari proyeksi Antero Posterior (AP) dan Lateral citra lumbosacral menggunakan Phantom Anthropomorphic Kyouku dengan sebelum dan sesudah direkontruksi kembali menggunakan metode Histogram Equalization (HE).
Penilaian kualitas citra melalui analisis grafik histogram, perhitungan nilai Signal to Noise Ratio (SNR), dan skor Visual Grading Analysis (VGA) dari penilaian oleh 10 radiografer melalui lembar kuisioner. Hasil analisis grafik histogram menunjukan bentuk histogram melebar, merata dan terdistribusi seragam ditandai dengan kecerahan dan kontras citra radiografi lumbosacral yang meningkat, nilai SNR
meningkat pada citra lumbosacral yang direkontruksi kembali menggunakan metode Histogram Equalization (HE), dan skor VGA yang dianalisis menggunakan Uji Wilcoxon Signed-Rank menunjukan citra lumbosacral setelah direkontruksi kembali menggunakan metode Histogram Equalization (HE) pada proyeksi AP menunjukan nilai 0,005 dan proyeksi lateral 0,074 dengan p-value
Kata kunci : Radiografi lumbosacral, kualitas citra, histogram, nilai piksel
Tidak tersedia versi lain