Skripsi
Mutu Organoleptik dan Tingkat Kesukaan Pangsit Isi Goreng “Motika” (Mocaf, Hati Ayam, dan Daun Katuk) sebagai Alternatif Produk Pangan Sumber Zat Besi dan Betakaroten
SARJANA TERAPAN GIZI DAN DIETETIKA
JURUSAN GIZI
POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES JAKARTA II
SKRIPSI, JUNI 2022
DANELYA PUTRI
MUTU ORGANOLEPTIK DAN TINGKAT KESUKAAN PANGSIT ISI GORENG “MOTIKA” (MOCAF, HATI AYAM, DAN DAUN KATUK) SEBAGAI ALTERNATIF PRODUK PANGAN SUMBER ZAT BESI DAN BETAKAROTEN
XIV, V BAB, 123 Halaman, 32 Tabel, 7 Gambar, 11 Lampiran
Anemia ibu hamil memiliki prevalensi 48,9%. Salah satu permasalahan gizi yang berhubungan dengan anemia ibu hamil adalah stunting. Pemberian Tablet Tambah Darah (TTD) tidak sesuai target. Sehingga dibutuhkan peningkatan konsumsi makanan dalam usaha mengurangi prevalensi ibu hamil. Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh produk pangsit isi goreng “motika” formulasi yang tepat dengan mutu organoleptik dan tingkat kesukaan yang dapat diterima. Jenis penelitian adalah eksperimental dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL), 3 perlakuan dengan 3 replikasi. Panelis penelitian adalah mahasiswa jurusan gizi. Penelitian dilakukan bulan Mei 2022 di Laboratorium di Poltekkes Kemekes Jakarta 2, dan analisis zat gizi di PT. Saraswanti Indo Genetech. Data organoleptik dianalisis dengan deskriptif frekuensi, uji freidman, dan uji wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan pangsit isi goreng “motika” memberikan pengaruh terhadap mutu organoleptik terhadap rasa dan tekstur, serta tingkat kesukaan. Berdasarkan penilaian panelis produk terpilih adalah formula dengan konsentrasi hati ayam 36 g (56%), daun katuk 19 g (29%), mocaf 10 g (15%) (isi pangsit); mocaf 20 g (50%), tepung terigu 20 g (50%) (kulit pangsit) dengan kriteria warna kuning keemasan, aroma tidak amis dan tidak beraroma bumbu, rasa aftertaste pahit tidak nyata dan gurih, tekstur kurang renyah, isi lembut agak kenyal, dan tingkat kesukaan suka dan sangat suka dengan energi 309.99 kkal, protein 12.55 g, lemak 11.51 g, karbohidrat 39.07 g, zat besi 6.31 mg, dan berakaroten 1999.4 mcg.
Kata kunci : Anemia ibu hamil, pangsit isi, mocaf, hati ayam, daun katuk
Tidak tersedia versi lain