Skripsi
Hubungan Penerapan Higiene dan Sanitasi Makanan Terhadap Keamanan Pangan dengan Menggunakan Salmonella sp sebagai Indikator di Lapas Kelas 1 Cipinang
JURUSAN GIZI
POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES JAKARTA II
SKRIPSI, JUNI 2022
MAHARANI SASKIA PUTRI
HUBUNGAN PENERAPAN HIGIENE DAN SANITASI MAKANAN TERHADAP KEAMANAN PANGAN DENGAN MENGGUNAKAN SALMONELLA SP SEBAGAI INDIKATOR PADA PENYELENGGARAAN MAKANAN DI LAPAS KELAS 1 CIPINANG.
Hubungan Penerapan Higiene Dan Sanitasi Makanan Terhadap Keamanan Pangan Dengan Menggunakan Salmonella Sp Sebagai Indikator Pada Penyelenggaraan Makanan Di Lapas Kelas 1 Cipinang.
V BAB, 108 halaman, 15 tabel, 9 lampiran
Menurut penelitian Retno Galuh (2015) penanganan higiene yang buruk menyebabkan WBP rawan terkena diare. Hal ini selaras dengan penelitian yang sudah dilakukan yaitu narapidana sering mengalami keluhan sakit perut dan buang air besar lebih cair dari biasanya. Angka kejadian diare di lapas ini cukup tinggi. Sekitar 32,25% dari total 620 orang atau sekitar 200 orang pernah mengalami diare selama dua bulan terakhir yaitu antara bulan Agustus sampai bulan September 2015. Untuk mengetahui makanan yang akan disajikan aman bagi WBP maka perlu adanya penelitian penerapan higiene dan sanitasi makanan pada institusi penyediaan makanan agar dihasilkan makanan yang aman bagi WBP.
Penelitian ini bersifat analisis deskriptif menggunakan pendekatan cross sectional. Data dianalis menggunakan uji univariat dan uji bivariat yang berupa chi-square dengan menggunakan interval kepercayaan 95%. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah tenaga penjamah makanan pada dapur Lapas Kelas 1 Cipinang berjumlah 30 orang. Setelah diuji menggunakan Chi Square, hasil penelitian menunjukan bahwa umur (p=0.058) tidak mempunyai hubungan dengan personal higiene, lama bekerja (p=0.491) tidak ada hubungan dengan personal higiene, pengetahuanpenjamah (p=0.033) menunjukan adanya hubungan dengan personal higiene, dan pengujian bakteri Salmonella pada sampel makanan mendapatkan hasil negatif yang artinya makanan aman.
Kata kunci : personal higiene, sanitasi makanan, keamanan pangan
Daftar Pustaka : 2009-2022
Tidak tersedia versi lain