Karya Tulis Ilmiah
Gambaran Pengetahuan Dan Sikap Masyarakat Terhadap Keberadaan Jentik Nyamuk Aedes Aegypti Di RW 11 Kelurahan Kebon Jeruk , Kecamatan Kecamatan Kebon Jeruk Jakarta Barat Tahun 2020
RINGKASAN
Salah satu pokok program kesehatan adalah pemberantasan penyakit menular
berbasis lingkungan, khusunya penyakit DBD. Penyakit DBD merupakan salah satu
penyakit yang menjadi masalah kesehatan serius. Penyakit DBD merupakan penyakit
yang perjalanan penyakitnya cepat dan dapat menyebabkan kematian.
Penelitian ini merupakan studi deskriptif dengan metode pendekatan cross sectional
dengan judul “Gambaran pengetahuan dan sikap masyarakat terhadap
keberadaan jentik nyamuk Aedes aegypti di RW 11 Kelurahan Kebon Jeruk
Kecamatan Kebon Jeruk Jakarta Barat tahun 2020”, Bertujuan untuk
mengetahui distribusi frekuensi keberadaan jentik nyamuk Aedes aegypti, distribusi
frekuensi pengetahuan masyarakat, distribusi frekuensi sikap masyarakat serta
distribusi frekuensi tindakan masyarakat.
Ruang lingkup penelitian ini adalah melakukan observasi terhadap keberadaan jentik
nyamuk Aedes aegypti dan melakukan wawancara terhadap masyarakat setempat.
Populasi dalam penelitian ini adalah rumah warga dan tempat penampungan air
(container). Sampel dalam penelitian ini sebanyak 87 responden.
Hasil dari penelitian yang telah dilaksanakan, sehingga diperoleh yaitu 84 rumah
tidak terdapat jentik nyamuk Aedes aegypti dan 3 rumah terdapat jentik nyamuk
Aedes aegypti. Jenis container yang diperiksa di dalam rumah sebanyak 180
container sedangkan untuk container di luar rumah sebanyak 3 container. Jenis
container di dalam rumah yang terdapat jentik dan mendominasi adalah bak mandi.
51,7% responden memiliki pengetahuan baik, 32,2% responden memiliki sikap baik
dan 50,6% responden memiliki tindakan yang baik.
Untuk mempertahankan kebersihan dan keindahan lingkungan agar terhindar dari
penyakit DBD dan disarankan agar tetap rutin menjalankan kegiatan jumantik di RW
11 Kelurahan Kebon Jeruk, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Kepustakaan : 15 (2003-2019)
Klarifikasi : Demam Berdarah Dengue : 6
Jurnal : 5
Metode Penelitian : 4
Entomolgi : 3
KTI : 1
Tidak tersedia versi lain