Skripsi
Analisis Gambar Anatomi Ct Scan Mastoid Dari Dua Potongan Coronal Dengan Perbedaan Axis Pada Kasus Otitis Media Supuratif Kronik Di Rsud Pasar Rebo
SRI MULYANI
ANALISIS GAMBAR ANATOMI CT SCAN MASTOID DARI DUA POTONGAN CORONAL DENGAN PERBEDAAN AXIS PADA KASUS OTITIS MEDIA SUPURATIF KRONIK DI RSUD PASAR REBO
V BAB, 52 Halaman, 16 Gambar, 11 Tabel, 12 Lampiran
Latar belakang Penelitian ini mengambil tema analisis gambar anatomi CT scan mastoid dari dua potongan coronal dengan perbedaan axis pada kasus Otitis Media Supuratif Kronik (OMSK) di RSUD Pasar Rebo. OMSK adalah radang kronis telinga bagian tengah disertai dengan perforasi membran tympani dan biasanya ada riwayat keluarnya sekret dari telinga (otorea) lebih dari tiga bulan disertai gangguan pendengaran. OMSK dibagi menjadi dua tipe yaitu tipe aman dan tipe bahaya. Pemeriksaan CT scan mastoid mampu mengidentifikasi secara baik pada kasus otitis media supuratif kronik dengan menggunakan potongan axial dan coronal.Potongan coronal CT scan mastoid ada 2 metode yaitu potongan coronal axis sejajar os petrosum dan axis tegak lurus lateral semicircular canal, kedua metode ini dilakukan di RSUD Pasar Rebo.
Penelitian ini bertujuan mengevaluasi teknik pemeriksaan CT scan mastoid dengan kasus OMSK di RSUD Pasar Rebo dan menganalisa perbedaan hasil gambar anatomi telinga tengah dari potongan coronal dengan perbedaan axis serta menganalisa potongan coronal dengan axis yang manakah yang menghasilkan gambar anatomi telinga tengah lebih informatif pada kasus OMSK.
Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif analisis komparatif, dilakukan di Instalasi Rasiologi RSUD Pasar Rebo pada bulan November-Desember 2021 dengan sampel data pada bulan Januari-Juli 2021 sebanyak 30 sampel tulang petrosum kanan atau kiri, laki-laki atau perempuan dengan batasan usia di atas 10 tahun pada kasus OMSK dengan menggunakan pesawat CT scan Philips 128 slice. Penelitian ini menggunakan data sekunder, pengumpulan data menggunakan instrument penelitian, analisis data dilakukan secara bertahap yaitu analisis statistik deskriptif, uji normalitas menggunakan uji Kolmogorov Smirnov, uji rank test dan uji statistik non parametrik uji wilcoxon karena data tidak berdistribusi normal dengan tujuan untuk menguji hipotesis.
Hasil dari penelitian Uji Wilcoxon dari gambar anatomi telinga tengah diketahui nilai Asymp.Sig ( 2-tailed) 0,000 < 0,05 maka Ho ditolak, kesimpulannya ada perbedaan gambar anatomi telinga tengah potongan coronal axis sejajar os petrosum dengan potongan coronal axis tegak lurus lateral semicircular canal pada kasus otitis media supuratif kronik. Uji Wilcoxon dari dua potongan coronal diketahui nilai Asymp.Sig ( 2-tailed) 0,000 < 0,05 maka Ho ditolak, kesimpulannya potongan coronal axis tegak lurus lateral semicircular canal memberikan gambar anatomi telinga tengah lebih infomatif pada kasus otitis media supuratif kronik.
Kata kunci : CT scan mastoid, potongan coronal, OMSK
Daftar Baca : 11 buku, 20 jurnal ( 2012-2021)
Tidak tersedia versi lain