Karya Tulis Ilmiah
Studi Deskriptif Tentang Pengelolaan Sampah Pada Phase Storage Dan Phase Collection Di RW 05 Desa Karang Asih Kecamatan Cikarang Utara Kabupaten Bekasi Jawa Barat Tahun 2021
Sampah merupakan masalah yang cukup rumit diselesaikan hal ini dikarenakan
masih sangat minimnya pengetahuan masyarakat tentang bahaya sampah yang akan
ditimbulkan akibat pengelolaan sampah yang belum baik. Semakin meningkat dari
tahun ke tahun berbanding lurus dengan peningkatan jumlah sampah dikarenakan
aktifitas manusia dan kebutuhan masyarakat yang semakin meningkat. Salah satu
kebutuhan pokok manusia selain kebutuhan sandang dan pangan adalah
kebutuhan untuk tempat tinggal atau pemukiman. Sehubungan dengan
permasalahan tersebut, maka penulis mengangkat pengelolaan sampah di RW 05
Desa Karang Asih Kecamatan Cikarang Utara sebagai topik untuk menjadi bahan
tulisan Karya Tulis Ilmiah (KTI) dengan judul “Studi Deskriptif Tentang
Pengelolaan Sampah Pada Phase Storage dan Phase Collection Desa Karang Asih
Kecamatan Cikarang Utara Jawa Barat Tahun 2021.”
Jenis penelitian yang dilakukan oleh penulis bersifat deskriptif yaitu memberikan
gambaran mengenai pengelolaan sampah pada tahap pewadahan dan tahap
pengumpulan di RW 05 Desa Karang Asih Kecamatan Cikarang Utara Jawa Barat.
Dengan jumlah populasi sebanyak 1050, dan 2 petugas kebersihan. Dari jumlah
populasi tersebut sampel yang diambil adalah 116 KK secara proportional random
sampling dan 2 orang petugas sampah.
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan pada tahap pewadahan dan tahap
pengumpulan belum memenuhi syarat karena masih terdapat wadah yang tidak
tertutup, tidak melakukan pemisahan jenis sampah, dan sampah yang berserakan.
Aspek teknis sarana yang digunakan belum memenuhi syarat seperti APD yang
digunakan oleh petugas sampah dan tempat sampah yang digunakan oleh warga tidak
tertutup. Untuk aspek sosial secara umum warga berpendidikan SLTA dan memiliki
sikap, pengetahuan dan tindakan yang dikategorikan baik. Petugas sampah secara
umum berpendidikan SLTA dan memiliki pengetahuan, sikap, dan tindakan yang
baik. Aspek administrasi di RW 05 Desa Karang Asih tidak ada peraturan maupun
pengawasan terhadap pengelolaan sampah di lingkungan RW dan pembiayaan untuk
pengelolaan sampah sebesar 20.000/rumah/bulan.
Kepustakaan : 20 (1981-2018)
Klasifikasi : Skripsi : 1
Buku Kesehatan : 13
Peraturan : 3
Tidak tersedia versi lain