Skripsi
Rancang Bangun Dosismeter Saku Digital Menggunakan Detektor Geiger Muller Dengan Penyimpangan Dosis Berbasis Website
ABSTRAK
Dosimeter saku adalah alat pemantau perorangan dan pencatat dosis radiasi yang mampu merekam dosis akumulasi yang diterima oleh setiap individu pekerja radiasi. Detektor tabung geiger-muller merupakan salah satu detektor yang dapat mendeteksi tingkat radiasi. Detektor membutuhkan tegangan operasional 400V yang dihasilkan dari rangkaian boost converter. Penulis menggunakan website sebagai database/media penyimpanan data dosis radiasi yang dan jaringan WiFi untuk mengirim data tersebut. Hasil pengukuran radiasi hambur sinar-X yang dihasilkan ketika pesawat rontgen ditembakan menuju target dengan jarak 100 cm yang telah dilakukan memiliki keakurasian terendah 87,5% dan tertinggi 95%.
Kata kunci: dosimeter saku, detektor Geiger Muller, rangkaian boost converter, database
Tidak tersedia versi lain