Skripsi
Analisis Pengukuran Laju Paparan Radiasi Pada Ruangan Linac Varian di Rumah Sakit MRCCC Siloam Semanggi
RIZKA JULLIENI RAHMADINI
ANALISIS PENGUKURAN LAJU PAPARAN RADIASI PADA RUANGAN LINAC VARIAN DI RS MRCCC SILOAM SEMANGGI
V Bab + 49 Halaman + 15 Gambar + 11 Lampiran
Radiasi pengion didefinisikan sebagai gelombang elektromagnetik dan partikel bermuatan yang karena energi yang dimilikinya mampu mengionisasi media yang dilaluinya. Sinar radiasi pengion memiliki sifat yang tidak dapat dilihat, tidak berwarna, tidak dapat dirasakan, namun dapat merusak jika mengenai dan menembus tubuh manusia.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengukur dan menganalisa laju paparan radiasi foton dan neutron pada ruangan linac varian di Rumah Sakit MRCCC Siloam Semanggi.
Desain penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah kuantitatif deskriptif dengan metode mengukur laju dosis radiasi dan menganalisa apakah ada kebocoran radiasi foton dan neutron pada ruangan pesawat linac varian di RS MRCCC Siloam Semanggi pada pada bulan Maret 2021 dengan sampel 8 titik pengukuran dan 4 arah berkas gantry.
Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdeteksi paparan radiasi foton dan neutron diluar ruangan linac dengan nilai terbesar yaitu 0,7152 mSv/tahun untuk radiasi foton dan 0,8128 mSv/tahun untuk paparan neutron. Nilai paparan tersebut masih dibawah Nilai Batas Dosis (NBD) yang dipersyaratkan dalam peraturan kepala kepala BAPETEN No. 3 tahun 2013 pasal 30a yakni 20 mSv/tahun untuk pekerja radiasi dan 31a yakni 1 mSv/tahun. Departmen Radioterapi RS MRCC Siloam Semanggi menggunakan sistem labirin dengan pintu interlock yang telah dilapisi oleh beton, boron dan hydrogen sebagai pelindung. Pengukuran radiasi berkala dilakukan enam bulan sekali oleh PPR untuk mengindari adanya kebocoran radiasi yang melewati nilai batas ambang yang sudah di tentukan.
Kata kunci : laju paparan, dosis tahunan, radiasi pengion.
Referensi : 16 (1997 – 2018)
Tidak tersedia versi lain