Skripsi
Analisis Keakuratan Pemeriksaan CT Thorax Low Dose Dalam Penegakan Diagnosa COVID 19
RANTY SYAHRULLY UTAMI
ANALISIS KEAKURATAN PEMERIKSAAN CT THORAX LOW DOSE DALAM PENEGAKAN DIAGNOSA COVID 19
V Bab, 28 Halaman, 9 Gambar, 2 Lampiran.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keakuratan pada pemeriksaan CT Thorax Low Dose untuk penegakan diagnosa pada pasien COVID 19.
Desain penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif dengan metode studi kepustakaan berupa deskripsi keakuratan yang diperoleh dalam pemeriksaan CT Thorax Low Dose untuk penegakan diagnosa pasien COVID. Penelitian ini dilakukan di Padang pada bulan Februari – Juni tahun 2021. Populasi pada penelitian ini adalah pemeriksaan CT Thorax Low Dose dengan klinis COVID 19 yang ditemukan pada jurnal. Sedangkan sampel pada penelitian ini adalah sampel yang ditemukan pada literature dengan klinis COVID 19.
Metode pengumpulan data dilakukan dengan mengkaji jurnal - jurnal. Data yang diperoleh berupa hasil yang di jelaskan pada jurnal – jurnal yang digunakan. Kemudian akan dituangkan secara deskripif pada bagian hasil dan pembahasan. Pengolahan dan analisis data berupa hasil studi kepustakaan berdasarkan literature yang ditemukan. Kemudian hasil studi akan dituangkan pada bagian hasil dan pembahasan disertai dengan contoh- contoh jurnal yang digunakan.
Hasil dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui seberapa akurat pemeriksaan CT Thorax Low Dose dalam mendeteksi corona virus dalam tubuh seseorang. Faktor yang menyatakan keakuratan pemeriksaan ini yaitu kerusakan paru paru pada penderita.
Kata kunci : COVID 19, CT Thorax Low Dose
Daftar bacaan : 39 buah ( 2005 – 2020)
Tidak tersedia versi lain