Karya Tulis Ilmiah
Survei Penatalaksanaan Teknik Radiografi BNO-IVP dengan Metode Kompresi Di Rumah Sakit Umum Kabupaten Tangerang
KARYA TULIS ILMIAH, 2021
ISMIA LANGEN SARI RAHAYU (P2.11.40.2.18.032)
SURVEI PENATALAKSANAAN TEKNIK RADIOGRAFI BNO-IVP DENGAN METODE KOMPRESI PADA DIAGNOSA HIDRONEFROSIS DI RUMAH SAKIT UMUM KABUPATEN TANGERANG
Tangerang, V BAB, 43 Halaman, 25 Gambar, 2 Lampiran
BNO-IVP (Blass Nier Overzicht Intravenous Pyelogram) merupakan pemeriksaan radiologi menggunakan kontras media yang disuntikan melalui pembuluh darah yaitu intra vena cubiti tujua dari pemeriksaan ini adalah untuk menggambarkan anatomi dari pelvis renalis dan system pelvis calyces serta seluruh traktus urinarius (renal, ureter, kandung kemih, uretra). Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan teknik radiografi pemeriksaan BNO-IVP dan penggunaan metode kompresi pada pemeriksaan BNO-IVP.
Penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit Umum Kabupaten Tangerang, dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif berupa studi kasus pada bulan Oktober sampai dengan bulan Desember tahun 2020. Jumlah sample yang diambil pada pemeriksaan BNO-IVP sebanyak 4 pasien dengan diagnosa hidronefrosis. Pengolahan data didapatkan dengan hasil observasi dan wawancara dengan radiografer sehingga data dianalisis dan dideskripsikan menjadi sebuah kesimpulan.
Hasil penelitian yang diperoleh adalah bahwa pemeriksaan BNO-IVP dengan menggunakan metode kompresi dengan diagnosa hidronefrosis di Instalasi Radiologi Rumah Sakit Umum Kabupaten Tangerang bahwa penggunaan kompresi berpengaruh besar untuk mengisi bagian pelvis calyces dan proximal dari ureter sehingga gambaran bisa di evaluasi secara maksimal.
Kata Kunci : BNO-IVP, Hidronefrosis, Kompresi
Daftar Baca : 15 (2003 - 2019)
Tidak tersedia versi lain