Karya Tulis Ilmiah
Survei Penggunaan Internet dalam Mencari Informasi Terkait Suplemen di Masa Covid-19 pada Kalangan Masyarakat DKI Jakarta
Pendahuluan: DKI Jakarta sebagai provinsi di Indonesia yang memiliki kasus terkonfirmasi covid-19 tertinggi. Sebagai upaya pencegahan penyebaran covid-19 maka sebagian besar aktivitas masyarakat menjadi daring. Hal ini menyebabkan penggunaan internet meningkat. Selain digunakan untuk akses hiburan, belajar anak sekolah, dan aktivitas kantor, tetapi juga untuk mengakses informasi kesehatan salah satunya informasi terkait suplemen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran penggunaan internet dalam mencari informasi terkait suplemen di masa Covid-19 pada kalangan masyarakat DKI Jakarta.
Metode: Survei ini dilakukan pada Mei-Juni 2021, melibatkan masyarakat DKI Jakarta dengan jumlah 100 responden yang dipilih secara accident atau kebetulan dengan menggunakan metode accidental sampling dan bersedia mengisi kuesioner yang dibagikan secara online dengan menandatangani naskah persetujuan kuesioner.
Hasil dan Kesimpulan: Dari hasil pengolahan data menunjukkan bahwa tujuan penggunaan internet untuk mencari informasi terkait suplmen dengan informasi indikasi sebesar (15,87%) dan intensitas penggunaan internet responden 1 jam atau lebih (53%). Situs website www.doktersehat.com (60,51%), jenis link website .com (77,68%), search engine google (79,36%), dan aplikasi kesehatan halodoc (45,30%) yang paling banyak dipakai responden dalam mencari informasi terkait suplemen. Jenis suplemen vitamin (54,39%) dengan merek Enervon C (14,91%) paling banyak dikonsumsi oleh responden. Jumlah suplemen yang dikonsumsi responden dalam sekali minum 1 tablet/kapsul (57,89%) dengan frekuensi ≤ 3 kali/ seminggu (49%).
Kata Kunci: Penggunaan Internet, Informasi, Suplemen
Tidak tersedia versi lain