Karya Tulis Ilmiah
Hubungan Status Gizi dengan Tekanan Darah Pasien Rawat Jalan di Klinik Pertamedika Sinabung
Abstrak
Jurusan Gizi
Politeknik Kesehatan Kemenkes Jakarta II
Tugas Akhir, Juni 2018
PUSPANINGRUM
HUBUNGAN STATUS GIZI DENGAN TEKANAN DARAH PASIEN RAWAT JALAN DI KLINIK PERTAMEDIKA SINABUNG
V BAB, 46 halaman, 14 tabel, 6 lampiran
Perubahan status gizi yang ditandai dengan kenaikan berat badan dapat memengaruhi perubahan tekanan darah. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui apakah ada hubungan status gizi dengan tekanan darah. Populasi adalah pasien rawat jalan Klinik Pertamedika Sinabung. Sampel berjumlah 48 orang yang diambil secara purposive random sampling. Penelitian ini menggunakan analisis cross sectional. Uji statistik dilakukan dengan Uji Spearman’s rho dan Uji Chi-Square. Berdasarkan data karakteristik umur responden berkisar antara 45 sampai 87 tahun, lebih banyak responden berjenis kelamin perempuan 32 orang (66,7%), tidak bekerja 45 orang (93,8%), tamat perguruan tinggi 25 orang (52,1%), status gizi gemuk 25 orang (52,1%), responden hipertensi 29 orang (60,4%), dan tidak memiliki riwayat penyakit hipertensi keluarga 27 orang (56,3%). Dari hasil uji statistik ada hubungan IMT dengan tekanan darah sistolik (p = 0,000) dan menunjukkan hubungan yang sedang (r = 0,515), ada hubungan IMT dengan tekanan darah diastolik (p = 0,005) dan menunjukkan hubungan yang sedang (r = 0,402), ada perbedaan proporsi tekanan darah sistolik menurut riwayat hipertensi keluarga (p = 0,010). Sedangkan tidak ada perbedaan proporsi tekanan darah sistolik dan diastolik menurut umur, jenis kelamin, pekerjaan, pendidikan, dan tidak ada perbedaan proporsi tekanan darah diastolik menurut riwayat hipertensi keluarga. Disarankan penelitian selanjutnya menambah jumlah sampel.
Kata Kunci : Tekanan Darah, Status Gizi
Daftar Pustaka : 27 (1998 – 2015)
Tidak tersedia versi lain