Karya Tulis Ilmiah
Gambaran Karakteristik Ibu, Tingkat Pengetahuan Ibu, Status Imunisasi Balita Usia Diatas 9 Bulan dan Kehadiran Ibu di Posyandu Tri Dharma Bajra Kelurahan Gandul Kecamatan Cinere
Banyak hal dapat mempengaruhi tingkat pencapaian partisipasi masyarakat dalam penimbangan di Posyandu antara lain pendidikan ibu dan tingkat pengetahuan masyarakat tentang kesehatan dan gizi. Data Profil Kesehatan Jawa Barat mengenai prevalensi cakupan D/S di Kota Depok pada tahun 2016 menunjukkan angka 71,1%, dimana angka tersebut masih dibawah target nasional yaitu 85%. Hal ini menunjukan bahwa, kehadiran ibu dalam menimbang balita ke Posyandu di Kota Depok masih rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik ibu, tingkat pengetahuan ibu, status imunisasi balita usia diatas 9 bulan dan kehadiran ibu di Posyandu Tri Dharma Bajra Kelurahan Gandul Kecamatan Cinere. Penelitian ini menggunakan pendekatan cross sectional. Setelah semua data terkumpul, data disajikan dalam bentuk tabel dan persen. Dari hasil penelitian diketahui bahwa sebagian besar ibu balita memiliki kehadiran yang baik ke Posyandu (81,6%), memiliki umur kelompok dewasa muda (53,9%), berpendidikan tinggi (58,2%), tidak bekerja (87,9%), memiliki pengetahuan yang baik tentang Posyandu (58,2%) dan sudah memberikan imunisasi kepada balita (77,3%). Perlu adanya keaktifan ibu balita untuk memperhatikan dan meningkatkan pengetahuannya, serta mencari informasi melalui media cetak dan elektronik sehingga dengan pengetahuan yang baik diharapkan akan mengubah perilaku kunjungan ibu balita ke Posyandu.
Tidak tersedia versi lain