Karya Tulis Ilmiah
Gambaran Pengetahuan Gizi dan Uang Jajan Terhadap Perilaku Konsumsi Makanan Jajanan Pada Remaja di MAN 4 Jakarta
Jajanan adalah makanan yang dipersiapkan dan dijual oleh pedagang kaki lima dijalanan dan tempat-tempat keramaian umum lain, makanan jajanan dapat langsung dimakan atau dikonsumsi tanpa pengolahan atau perisapan lebih lanjut. Berdasarkan hasil survey yang dilakukan oleh Guhardja et al dalam hasil penelitian Mukhammad, 2016 menyatakan bahwa sebanyak 36% kebutuhan energi anak sekolah diperoleh dari pangan jajanan yang dikonsumsi. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kaitan pengetahuan gizi, karakteristik remaja, karakteristik orang tua dan uang jajan terhadap konsumsi makanan jajanan pada remaja di MAN 4 Jakarta. Desain penelitian ini bersifat deskriptif menggunakan rancangan cross sectional dengan jumlah sampel yaitu 99 orang, diambil dengan menggunakan simple random sampling. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa sebagian besar subjek berjenis kelamin perempuan (70,7%),berusia 16 tahun (61,6%),uang jajan yang rendah (62,6%), pengetahuan gizi yang baik (77,8%), frekuensi mengkonsumsi makanan jajanan jarang 1-2x/minggu (47,5%), Pendidikan ayah tinggi tamat PT (93,9%), Pendidikan ibu tinggi tamat PT (90,9%), pekerjaan ayah non-pemerintah (68,7%), pekerjaan ibu IRT/tidak bekerja (62,6%), makanan jajanan utama yang sering dikonsumsi fried chicken (65,7%), makanan camilan yang sering dikonsumsi coklat (56,6%), minuman yang sering dikonsumsi minuman kemasan (57,6%). Ada kecendrungan konsumsi makanan jajanan pada siswa perempuan (48,6%), dan pada kelompok usia 15 dan 17 tahun (50%). Sebagian besar konsumsi makanan jajan pada ibudengan pendidikan tamat SMA (66,7%), dan pada pendidikan ayah tamat SD dan SMP (100%). Pekerjaan ayah tidak bekerja (100%), pekerjaan ibu non-pemerintah (53,3%), uang jajan rendah (48,4%), pengaruh sikap tidak mendukung (50%), pengetahuan gizi kurang (100%) dan pengaruh media tidak terpengaruh (73,2%).
Kata Kunci : Pengetahuan Gizi,Uang Jajan,Perilaku Konsumsi Makanan Jajanan
Tidak tersedia versi lain