Karya Tulis Ilmiah
Modifikasi Abon Ikan Lele Dumbo (Clarias Gariepinus) sebagai Sumber Protein dan β-Karoten untuk Anak Balita Penderita Stunting
ABSTRAK
JURUSAN GIZI
POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES JAKARTA II
Tugas Akhir, Juni 2018
SYIFA NURBAITI
“MODIFIKASI ABON IKAN LELE DUMBO (CLARIAS GARIEPINUS) SEBAGAI SUMBER PROTEIN DAN β-KAROTEN UNTUK ANAK BALITA PENDERITA STUNTING”
xii, V BAB, 72 Halaman, 29 Tabel, 3 Grafik, 10 Lampiran
Stunting merupakan kondisi kronis terganggunya pertumbuhan yang digambarkan pada z-score TB/U < -2SD. Salah satu penyebabnya adalah pemberian nutrisi yang tidak adekuat saat masa pertumbuhan. Diketahui dari penelitian bahwa ikan lele dumbo mengandung tinggi protein yang penting untuk pertumbuhan, namun sayangnya beberapa balita kurang menyukai ikan. Oleh karea itu, agar anak balita tertarik untuk mengkonsumsinya, dibuatlah modifikasi abon ikan dengan panambahan wortel untuk meningkatkan zat gizi lain seperti Vitamin A untuk kekebalan tubuh. Tujuan pada penelitian ini untuk melihat daya terima pada produk abon. Penelitian ini dilakukan uji coba menggunakan tiga perbandingan yaitu 55g:40g, 55g:42,5g dan 55g:45g. Kemudian diuji coba kepada balita, mahasiswa, serta didukung oleh pendapat dari orang tua balita. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif persentase. Porsi yang dapat diterima oleh balita adalah setengah porsi. Jika dibandingkan dengan produk abon ikan pada umumnya, kandungan protein dan β-Karoten pada penelitian ini bertambah. Dari hasil uji organoleptik oleh mahaiswa serta didukung oleh orang tua balita didapatkan kriteria abon yang disuka terhadap warna adalah kuning kecoklatan, dengan aroma khas abon, rasa yang gurih, dan tekstur yang renyah. Terdapat kesesuaian tingkat kesukaan antara sasaran dan panelis pada perbandingan ikan lele dumbo dan wortel adalah 55g:42,5g.
Kata Kunci : ikan lele dumbo, wortel, abon ikan, stunting, nilai gizi
Daftar Pustaka : 21 (2000-2018)
Tidak tersedia versi lain