Publikasi Dosen
EVALUASI VERIFIKASI LAPANGAN PENYINARAN PADA KANKER PAYUDARA MENGGUNAKAN TEKNIK INTENSITY MODULATED RADIOTHERAPY DENGAN BERBAGAI FRAKSI
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi verifi kasi lapangan penyinaran pada kanker payudara menggunakan teknik Intensity Modulated Radiotherapy
Technique (IMRT) dengan berbagai fraksi. Dalam pelaksanaan IMRT perlu dilakukan proses verifi kasi 3 Dimensi untuk memastikan ketepatan koordinatiso
center yang disebabkan oleh pergeseran. Untuk menganalisis nilai pergeseran antara Treatment Planning dan Radiation Treatment. Penelitian ini dilakukan di
Departemen Radioterapi Rumah Sakit Siloam TB Simatupang pada bulan Februari – Juni tahun 2017. Desain penelitian ini bersifat kuantitatif deskriptif dengan
menggunakan 15 sample pasien kanker payudara, Data yg diamati berupa nilai couch koordinat X,Y,Z hasil verifi kasi Cone Beam Computed Tomography (CBCT)
yang dianalisis menggunakan Uji statistic Uji Non Parametrik Wilcoxon. Instrumen penelitian yang digunakan adalah Pesawat LINAC Varian Trilogy dan alat verifi kasi
On Board Imager CBCT. Hasil penelitian pada couch longitudinal (koordinat Y) terdapat perbedaan yang signifi kan antara Treatment Planning dengan Radiation
Treatment. Sedangkan pada couch lateral (koordinat X) dan Vertikal (koordinat Z) tidak terdapat perbedaan yang signifi kan. Dari hasil penelitian nilai rata-rata
pergeseran setelah dilakukan verifi kasi masih melebihi standar toleransi yaitu pada koordinat Y fraksi dengan nilai 0,2cm.
Kata kunci: koordinat lapangan penyinaran, verifi kasi, IMRT, kanker payudara
Tidak tersedia versi lain