Skripsi
Rancang Bangun Incubator Analyzer dengan Tampilan Grafik Realtime Berbasis Internet of Things
Salah satu upaya dalam menjaga mutu dari suatu alat kesehatan adalah dengan melakukan kalibrasi berkala. Incubator analyzer merupakan alat kalibrasi yang digunakan untuk melakukan kalibrasi baby incubator. Parameter yang diukur oleh alat ini adalah suhu, kelembaban udara, tingkat kebisingan, dan aliran udara. Pada metode kalibrasi baby incubator yang mengacu pada MK: 011-18 (Kemenkes RI) dan SNI IEC 60601-2-19:2014 terdapat beberapa pengukuran yang harus dipenuhi dengan jangka waktu yang telah ditentukan untuk masing-masing parameter dan titik pengukuran, terutama untuk parameter suhu. Menurut penulis akan lebih mudah mengamati proses kestabilan suhu dan melakukan pencatatan jika alat ukur (incubator analyzer) yang digunakan dapat menampilkan grafik pengukuran secara realtime. Pada penelitian ini, penulis akan mencoba memanfaatkan fitur internet of things (IoT) yang disediakan oleh ThingSpeak untuk menampilkan hasil pengukuran yang berupa angka dan grafik pada smartphone. Rancang bangun incubator analyzer yang akan penulis buat nantinya dapat mengukur 3 parameter, yaitu: suhu yang menggunakan sensor DS18B20 dengan rentang pengukuran 0 °C s.d. +50 °C, kelembaban yang menggunakan sensor DHT22 dengan rentang pengukuran 0% s.d. 100%, dan tingkat kebisingan yang menggunakan sensor suara analog DFR0034 V2.2 dengan rentang pengukuran 38 dBA s.d. 90 dBA. Hasil pembacaan sensor – sensor tersebut nantinya akan diolah oleh mikrokontroler Arduino Mega 2560 R3, yang kemudian akan ditampilkan di LCD 20x4 (dalam bentuk angka) dan juga diteruskan ke server ThingSpeak (IoT) oleh modul wifi ESP8266 sehingga hasil pengukuran berupa angka dan grafik dapat ditampilkan pada aplikasi ThingView di smartphone.
Kata Kunci: Incubator Analyzer, Internet of things, ThingSpeak, Kalibrasi, Arduino
Tidak tersedia versi lain