Skripsi
Analisis Emboli Paru Menggunakan Dual Energy Lung Perfusion Blood Volume CT Angiografi Pulmonal Pada Pesawat Dual Source CT SCAN
SHERIN HIMMATUS SUROYYA
ANALISIS EMBOLI PARU MENGGUNAKAN DUAL ENERGY LUNG PERFUSION BLOOD VOLUME CT ANGIOGRAFI PULMONAL PADA PESAWAT DUAL SOURCE
CT SCAN
V Bab + 46 Halaman + 24 Gambar + 6 Tabel + 11 Lampiran
Latar belakang: Protokol pemindaian berbasis DECT pemindaian dengan CT sumber ganda, direkomendasikan untuk perfusi paru, protokol bertujuan untuk mengevaluasi arteri pulmonalis dan perfusi paru dari satu pemeriksaan CT kontras.
Tujuan: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana teknik pemeriksaan CT Scan Angiografi Pulmonal untuk menganalisis emboli paru menggunakan Dual Energy Lung Perfusion Blood Volume pada pesawat CT Dual Source CT Scan.
Metode: Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan sumber data primer yaitu pasien yang melakukan CT Scan Angiografi Pulmonal dengan kasus Suspek Emboli Paru menggunakan pesawat CT Scan Siemens Somatom 128 slice Dual Source Dual Energy yang dianalisis menggunakan Dual Energy Lung PBV dengan menggunakan teknik analisis Region Of Interest (ROI) dan menggunakan parameter dekomposisi material, pada bulan Juli sampai dengan Oktober 2020 di Rumah Sakit Umum Pusat Nasional Dr. Cipto Mangunkusumo Jakarta.
Hasil: Hasil penelitian yang diperoleh yaitu alur dari awal proses pendaftaran pasien yang dilakukan pemeriksaan CT Angiografi Pulmonal pada bagian administrasi sampai pemeriksaan selesai dilakukan. Teknik pemeriksaan CT Scan Angiografi Pulmonalis dilakukan menggunakan pesawat CT Scan Siemens Somatom 128 slice Dual Source Dual Energy untuk menganalisis emboli paru dengan menggunakan aplikasi pasca pemrosesan Lung Perusion Blood Volume. Hasil penelitian pemeriksaan pasien terdapat gambaran emboli paru diarteri pulmonalis kanan cabang superior dan inferior, dan masih tampak aliran kontras ke cabang distal.
Kata kunci : Emboli Paru, CTA Pulmonal, Lung Perfusion Blood Volume, Dual Souce Dual
Energy.
Tidak tersedia versi lain