Karya Tulis Ilmiah
Penatalaksanaan Pada Pemeriksaan BNO-IVP Tanpa Kompresi Dengan Klinis Hydronefrosis Di Rumah Sakit Umum Daerah Pasar Rebo
YOLAN TRI WAHYUNI
PENATALAKSANAAN PADA PEMERIKSAAN BNO-IVP TANPA KOMPRESI DENGAN KLINIS HYDRONEFROSIS DI RSUD. PASAR REBO TAHUN 2013
vii, V BAB, 30 Hal, 9 Gambar, 7 Lampiran
BNO-IVP merupakan pemeriksaan radiologi yang menggunakan kontras media yang disuntikan melalui pembuluh darah yaitu intra vena cubiti. Pemeriksaan
ini adalah untuk menggambarkan anatomi dari pelvis renalis dan sistem calyces serta seluruh traktus urinarius. Tujuan dari penelitian untuk mengetahui posisi-posisi yang di gunakan atau dilakukan, waktu pengambilan gambar, dan penggunaan kontras media. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif berupa studi kasus.
Penelitian ini dilakukan di instalasi Radiologi RSUD. Pasar Rebo, yang dimulai dari bulan April 2013 sampai dengan Mei 2013. Metode pengumpulan data dilakukan dengan Observasi, studi kepustakan, dan wawancara. Instrumen penelitian menggunakan lembar wawancara. Dan pengolahan data menggunakan metode komperatif. Dari hasil penelitian pemeriksaan BNO-IVP di RSUD. Pasar Rebo memerlukan persiapan pasien serta persiapan alat dan bahan. Pemeriksaan tidak menggunakan alat kompresi, semua posisi yang dilakukan dengan posisi AP supine.Pengambilan gambar dimulai dengan foto plan foto, penyuntikan kontras media, 5 menit, 30 menit, 40 menit, dan post void. Penambahan posisi dan waktu pengambilan gambar dibuat berdasarkan p[ermintaan dokter. Penggunaan kontras media sebanyak 50 cc, disuntikan sebanyak 2 kali dengan ukururan spuit 20 cc dan 30 cc. digunakan pada pasien dewasa baik gemuk ataupun kurus.
Kata Kunci : BNO-IVP, Media Kontras, Hydronefrosis
Tidak tersedia versi lain