Karya Tulis Ilmiah
Profil Peresepan Antibiotik Profilaksis pada Pasien Bedah Apendiktomi di Rumah Sakit Umum Daerah Pasar Rebo Periode Oktober 2019 – Maret 2020
ABSTRAK
Profil Peresepan Antibiotik Profilaksis pada Pasien Bedah Apendiktomi di RSUD Pasar Rebo Periode Oktober 2019 – Maret 2020
Oleh :
Yunita Fajar Christiana
P2.48.40.1.19.282
Pendahuluan : Apendiksitis adalah peradangan pada usus buntu atau umbai cacing. Peradangan ini bisa mengakibatkan komplikasi yang umumnya berbahaya. Pengobatan dilakukan dengan tindakan apendiktomi atau pengangkatan apendiks. Pemberian antibiotik profilaksis sebelum operasi diperlukan untuk mengurangi risiko infeksi pasca-operasi. Kriteria antibiotik profilaksis dalam pembedahan idealnya sesuai dengan pedoman penggunaan antibiotik profilaksis atau pedoman lokal yang meliputi tepat indikasi, tepat jenis antibiotik, tepat dosis, tepat rute, tepat waktu, dan durasi pemberian.
Tujuan : Mengetahui profil peresepan antibiotik profilaksis pada pasien bedah apendiktomi di RSUD Pasar Rebo periode Oktober 2019 – Maret 2020.
Metode : Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif menggunakan data retrospektif dengan pengambilan sampel menggunakan teknik Total Quota Sampling berdasarkan data sekunder rekam medik pasien yang memenuhi kriteria inklusi.
Hasil : Dari hasil pengolahan data diperoleh hasil jumlah pasien yang menjalani bedah apendiktomi sebanyak 84 pasien (37 orang laki-laki dan 47 orang wanita). Kelompok usia yang paling banyak mengalami apendiksitis dengan tindakan bedah apendiktomi adalah rentang usia 12-25 tahun sebanyak 41 pasien (48,81%). Antibiotik yang paling banyak digunakan adalah Seftriakson + Metronidazol sebanyak 34 pasien (40,48%), Penggunaan lainya adalah Seftriakson pada 32 pasien (38,09%), Sefuroksim 12 pasien (17,85%) dan Sefoperazon 3 pasien (3,57%). Presentasi kesesuaian penggunaanya adalah 96,43%, sedangkan 3,57% belum sesuai karna Sefoperazone tidak direkomedasikan dalam buku panduan. Waktu pemberian antibiotik sebanyak 74 pasien (88,09%) sesuai dengan buku panduan penggunaan antibiotik profilaksis dan terapi di RSUD Pasar Rebo.
Kesimpulan : Profil peresepan antibiotik profilaksis pada pasien bedah apendiktomi di RSUD Pasar Rebo belum 100 % sesuai dengan buku panduan penggunaan antibiotik profilaksis.
Kata Kunci : Antibiotik profilaksis, apendiktomi, infeksi luka operasi,RSUD Pasar Rebo.
Tidak tersedia versi lain