Karya Tulis Ilmiah
Prosedur Pembuatan Prothesa Obturator Definitive Kerangka Logam Kombinasi Nylon Thermoplastic Paska Heminandibulectomy
Latar Belakang . Operasi pemotongan mandibula pada kasus tumor jinak maupun tumaor ganas dapat menyebabkan deviasi mandibula.Tindakan perawatan bedah tergantung pada lokasi dan perluasan tumor mandibula.Tindakan perawatan bedah tersebut bedah Marginal, Segmental, Hemimandibulectomy dan total mandibulectomy.Tujuan, Makalah ini menjelaskan tentang perawatan rehabilitasi dengan obturator definitive mandibula. Para klinisi harus menunggu masa penyembuhan yang sempurna sebelum disarankan untuk dibuatkan obturator definitive mandibula. Sejak awal penyembuhan diperlukan intervensi prostondontis untuk mencegah deviasi mandibula. Pasien setelah mengalami perawatan bedah Hemimandibulectomy kemudian menggunakan obturator mandibula.protesa ini membantu pergerakan mandibula secara normal tanpa terjadi penyimpangan pada fungsi bicara dan pengunyahan.Hasil, Setelah dilakukan perawatan dengan memakai protesa obturator definitive mandibulla ini dapat mengembalikan fungsi bicara ,fungsi pengunyahan dan fungsi estetik sehingga pasien merasa nyaman dan percaya diri. Kesimpulan, Deviasi mandibulla setelah operasi Hemimandibulectomy diatasi dengan bedah rekontruksi menggunakan flat rekonstruksi, kemudian segera setelah penyembuhan perlu melibatkan prostodonsi untuk pemasangan definitive obturator mandibulla.Kata kunci : Obturator Definitive Obturator mandibula, Hemimandibulectomy, tumor
Tidak tersedia versi lain