Karya Tulis Ilmiah
Prosedur Pembuatan Retainer Menggunakan Bahan Essix Pasca Perawatan Orthodonti Cekat (Studi Kasus)
Pada era modern seperti saat ini, kebutuhan dan tuntutan akan perawatan orthodonti semakin banyak. Masyarakat semakin menyadari bahwa gigi yang tidak teratur terlebih lagi jika disertai adanya kelainan bentuk muka yang disebabkan oleh adanya hubungan rahang yang tidak harmonis akan sangat mempengaruhi penampilan. Retainer dapat diabagi menjadi 2 jenis, yaitu retainer lepasan dan retainer cekat. Salah satu jenis retainer lepasan yaitu essix retainer. Essix retainer terbuat dari bahan termoplastik yang kemudian dipanaskan dan dicetak dengan tekanan pada model kerja menggunakan mesin vacuum. Seiring berkembangnya teknologi muncul proses pembuatan retainer menggunakan bahan essix tujuannya untuk perawatan setelah memakai behel. Prosedur laboratorium dalam pembuatan retainer menggunakan bahan essix pasca perawatan orthodonti adalah trimming model, menempatkan termoplastik ke clamping frame, menempatkan model kerja pada vacuum plate, membiarkan plastik beradaptasi selama 10-15 detik, mengaktifkan vacuum forming machine, mengangkat model kerja dari mesin vacuum, memotong sisa plastik yang berlebih, finishing.
KATA KUNCI : orthodonti, retainer, retainer thermoplastic
Tidak tersedia versi lain