Karya Tulis Ilmiah
Studi Deskriptif Tentang Penyelenggaraan Kesehatan Lingkungan Di SMP Negeri 13 Depok Kecamatan Limo Kota Depok Tahun 2020
Kesehatan sekolah diselenggarakan untuk meningkatkan kemampuan hidup sehat peserta didik dapat belajar, tumbuh dan berkembang secara harmonis dan menjadi sumber daya manusia yang berkualitas, yang diselenggarakan melalui sekolah formal dan informal atau melalui lembaga pendidikan yang lain. Oleh karena itu pelayanan kesehatan lingkungan anak didik di sekolah harus dilaksanakan.
Jenis penelitian ini bersifat deskriptif dimana metode penelitian deskriptif merupakan suatu metode penelitian yang dilakukan dengan tujuan untuk membuat gambaran atau deskripsi tentang suatu keadaan objektif yang dilakukan dengan cara observasi (pengisian Checklilst, melakukan wawancara dengan kuesioner serta pengukuran lingkungan fisik) dimana penelitian ini memperoleh gambaran secara umum mengenai penyelenggaraan kesehatan lingkungan di SMP Negeri 13 Depok Kecamatan Limo Kota Depok.
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan penulis sejak April – Juni 2020 menunjukan bahwa aspek teknis yang memenuhi syarat yaitu lokasi, kontruksi bangunan meliputi atap dan talang, langit-langit, dan lantai. Ruang bangunan meliputi kantin atau warung sekolah. fasilitas sarana sekolah meliputi sarana pembuangan air limbah (SPAL) dan sarana pembuangan sampah, sarana dan prasarana sekolah, halaman sedangkan yang belum memenuhi syarat yaitu lokasi, kontruksi bangunan meliputi atap dan talang, langit-langit, dinding, lantai, pintu, jendela, ruang bangunan yang meliputi ruang kelas, pencahyaan, fasilitas sanitasi sekolah yang meliputi air bersih dan toilet dan bebas jentik nyamuk. Aspek social mendapati rata-rata baik tetapi aspek administrasi belum sesuai dengan pedoman yang ada.
Tidak tersedia versi lain